Berita

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno/RMOL

Politik

Direktur PPI: Gelap Gulita Kalau Mencari Tahu Menteri Direshuffle

SABTU, 02 OKTOBER 2021 | 17:29 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tidak akan ada yang tahu selain Presiden Joko Widodo sebagai pemegang hak prerogatif soal menteri kabinet yang akan dipertahankan ataupun bahal diganti seiring kencangnya isu reshuffle.

"Gelap gulita kalau mencari tahu soal menteri yang bakal diresuffle," ujar Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (2/10).

Bukan tanpa alasan, kata Adi, setiap isu reshuffle muncul, maka selalu disertai dengan pandangan publik dan spekulasi siapa saja yang bakal dicopot dan siapa saja yang akan masuk menggantikan. Nyatanya, tidak satupun terjadi.

"Buktinya sudah banyak. Ada menteri yang suka bikin gaduh didesak publik agar direshuffle nyatanya tidak. Ada menteri yang kerjanya tidak maksimal didesak diganti nyatanya juga tidak (dicopot)," terangnya.

Menurutnya, sudah banyak masukan dari tokoh, pakar dan lembaga survei soal reshuffle ini. Tetapi, semua keputusan kembali pada selera Presiden Jokowi sebagai kepala negara.

"Banyak tokoh, pakar, aktivis, lembaga survei yang memention menteri yang layak diganti. Tinggal presiden mau seperti apa," pungkasnya.

Isu reshuffle kencang berembus sejak Partai Amanat Nasional (PAN) bergabung dalam koalisi pemerintah. Idealnya, memang partai koalisi akan mendapatkan setidaknya satu kursi kabinet.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Jokowi Kena Karma Mengolok-olok SBY-Hambalang

Jumat, 07 Februari 2025 | 16:45

Alfiansyah Komeng Harus Dipecat

Jumat, 07 Februari 2025 | 18:05

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Makan Bergizi Gratis Ibarat Es Teh

Jumat, 14 Februari 2025 | 07:44

UPDATE

LABA Raup Rp171,6 Miliar lewat Kerja Sama Penyediaan 4.000 Unit Bateri Listrik

Senin, 17 Februari 2025 | 15:08

Nihil Aksi, Jalan Sekitar Patung Kuda Tetap Ditutup

Senin, 17 Februari 2025 | 15:02

Korea Selatan Tangguhkan DeepSeek karena Gagal Patuhi Aturan Privasi

Senin, 17 Februari 2025 | 14:43

Cukai Rokok Mampu Atasi MBG

Senin, 17 Februari 2025 | 14:41

Neraca Perdagangan RI Surplus Lagi 57 Bulan Beruntun, Nilainya 3,45 Miliar Dolar AS

Senin, 17 Februari 2025 | 14:33

Menguak Misteri Evolusi Manusia

Senin, 17 Februari 2025 | 14:12

Prabowo Bakal Luncurkan Bank Emas Pertama di Indonesia Tanggal 26 Februari

Senin, 17 Februari 2025 | 14:09

PAN Siap Dukung Prabowo Keempat Kalinya Tanpa Syarat

Senin, 17 Februari 2025 | 14:06

100 Anggota Bakomsus Humas Polri Ditempa Bikin Berita Sebulan

Senin, 17 Februari 2025 | 14:02

Program Water Purifier PAM Jaya Untungkan Warga

Senin, 17 Februari 2025 | 13:49

Selengkapnya