Berita

Diskusi bertema 'Keamanan PON XX Papua, Kehormatan Bangsa' yang digelar di Jakarta/Ist

Politik

PON XX Jadi Ajang Unjuk Gigi Atlet-atlet Potensial dari Papua

SABTU, 02 OKTOBER 2021 | 16:25 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Gelan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang diselenggarakan 2 Oktober sampai 15 Oktober 2021 menjadi ajang untuk menggali potensi atlet-atlet Papua sebagai pembela Indonesia di kancah internasional.

Kepala Bidang Olahraga Daerah Kementerian Pemuda dan Olahraga, Asis Ariyanto mengatakan, Papua adalah salah satu provinsi yang sering menyumbangkan atlet terbaik. Namun, potensi tersebut kerap tertutup karena masalah gangguan keamanan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB).

"Dari PON bisa membuka gambaran talenta yang terpendam. Pembinaan akan ditingkatkan, lebih bagus lagi disiapkan kompetisi. Atlet latihan terus," kata Wasis Ariyanto dalam diskusi Jakarta Journalist Center bertema 'Keamanan PON XX Papua, Kehormatan Bangsa' di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Sabtu (2/10).

Melalui PON XX pula, pemerintah juga berupaya menciptakan sport tourism mengingat Papua sebagai kota dengan pemandangan memukau.

Melalui sport tourism, kondisi sosial ekonomi masyarakat otomatis akan terangkat.

"Saling mendukung. Bisa mengembangkan olahraga dan pariwisata,sport tourism yang sedang kita kembangkan. Bagaimana tidak hanya olahraga saja tetapi pariwisata," ujarnya.

Sementara itu, Hendi S Chaniago dari Pandawa Nusantara memberi apresiasi atas penyelenggaraan PON XX Papua. Gelaran akbar tersebut akan menjadi titik di mana mata dunia internasional akan tertuju pada potensi Papua.

"Suksesnya PON, dampak ekonomi akan hadir. Dari sisi ekonomi sekaligus ajang promosi, baik kepada seluruh masyarakat Tanah Air dan internaional. Papua tanah indah bukan hanya Raja Ampat, tetapi seluruh tanah Papua eksotis," tegas Hendi S Chaniago.

Selain Asis dan Hendi, turut hadir pula dlam diskusi, di antaranya Adriana Elisabeth dari Koordinator Jaringan Damai Papua, dan Bobby Adhityo Risaldi anggota Komisi I DPR RI.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya