Berita

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri resmikan Patung Bung Karno di Semarang/Repro

Politik

Megawati Resmikan Patung Bung Karno di Stasiun Kota Semarang

RABU, 29 SEPTEMBER 2021 | 17:59 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ucapan terima kasih disampaikan dari pihak keluarga Proklamator RI Ir Soekarno kepada PT Kereta Api Indonesia (KAI) atas sumbangsihnya yang menghargai sejarah bangsa Indonesia. Karena telah menginisiasi untuk meresmikan patung Bung Karno di Stasiun Kota Semarang, Jawa Tengah.

Demikian disampaikan Presiden kelima yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat meresmikan patung Bung Karno di Kota Semarang, melalui virtual pada Rabu sore (29/9).

"Yang ingin kami sampaikan dari keluarga besar Bung Karno, dan tentunya rasa terima kasih kami kepada PT KAI yang telah memberikan sebuah sumbangsih dengan patung Dr Ir Soekarno," ucap Megawati.

"Sekali lagi terima kasih banyak," imbuhnya.

Melalui daring atau virtual, Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) itu secara resmi sebagai perwakilan dari keluarga Bung Karno meresmikan secara simbolik patung Bung Karno di stasiun kota Semarang.

"Saya mengucapkan bismillahirrahmanirrahim maka persemaian patung Dr Ir Soekarno di Stasiun Semarang resmi dibuka. Terima kasih," demikian Megawati.

Turut hadir secara virtual dalam acara peresmian patung Bung Karno di kota Semarang tersebut antara lain Komisaris Utama PT KAI Said Aqil Siradj, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Ketua DPR RI Puan Maharani.

Kemudian, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Walikota Semarang Hendrar Prihadi, jajaran pengurus PDI Perjuangan, serta jajaran PT KAI dan warga Semarang yang menyaksikan langsung peresmian patung Bung Besar kebanggaan Indonesia itu.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya