Berita

Lionel Messi dan Idris Gueye jadi penentu kemenangan PSG atas City di matchday 2 Liga Champions/Net

Sepak Bola

Messi Pecah Telor, PSG Bungkam City 2-0

RABU, 29 SEPTEMBER 2021 | 06:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Puluhan ribu suporter di Stadion Parc des Princess, Paris, pada Rabu dinihari tadi (29/9) WIB, menjadi saksi mulai kembalinya ketajaman sang megabintang Lionel Messi. Penyerang yang didatangkan dari Barcelona secara gratis itu akhirnya mencetak gol perdana bagi Paris Saint-Germain.

PSG bermain sangat efektif dalam menghadapi gempuran pasukan Manchester City yang datang dengan label juara Premier League. Mereka memang tak banyak mencetak peluang, tapi mampu memanfaatkan yang ada secara maksimal.

Faktanya, hanya dalam tempo 8 menit, skuat asuhan Mauricio Pochettino itu sudah unggul melalui Idris Gueye. Diawali pergerakan lincah Kylian Mbappe di dalam kotak penalti City yang kemudian mengirim umpan kepada Neymar yang sudah berdiri di depan gawang.

Dengan cerdik, Neymar menyodorkan bola kepada Gueye yang berada di belakangnya. Tanpa basa basi, Gueye mengirim tendangan keras yang langsung membuat jala gawang Ederson berguncang keras.

Situasi ini membuat City makin meningkatkan gedoran mereka. Tapi, penampilan apik Gigi Donnarumma di bawah mistar membuat sejumlah peluang yang didapat pasukan Josep Guardiola itu selalu mentah.

Publik Prac des Princess pun kembali bergemuruh pada menit 74. Mereka menjadi saksi gol perdana Messi bagi PSG.

Gol Messi ini pun diciptakan dengan sebuah proses yang ciamik. Saling umpan dengan Mbappe, megabintang asal Argentina ini mengakhiri manuvernya dengan sebuah tendangan melengkung kaki kirinya yang hanya bisa membuat Ederson melongo.

"Ini adalah laga kedua saya di stadion ini. Saya masih beradaptasi dengan tim baru. Semakin kami bermain bersama, hubungan kami akan semakin baik. Kami masih harus tumbuh dan berkembang bersama dan terus memberi yang terbaik," ucap Messi kepada Canal+, (29/9).

"Mereka (Man City) adalah tim yang hebat. Sangat penting bagi kami untuk memenangkan laga ini setelah imbang melawan Brugge. Dan saya sangat bahagia bisa mencetak gol," tambahnya.

Gol Messi ini sekaligus memastikan PSG meraih tambahan 3 poin saat melakoni matchday 2 Liga Champions Grup A. Dan, untuk kali pertama PSG tetap clean sheets dalam 10 laga Liga Champions terakhir mereka.

Paris Saint-Germain 2-0 Manchester City

(Gueye 8', Messi 74')

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya