Berita

Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir/RMOL

Politik

Adies Kadir: Belum Ada Komunikasi terkait Kondisi Azis Syamsuddin

JUMAT, 24 SEPTEMBER 2021 | 15:08 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Hingga siang ini, belum tampak kehadiran Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kuningan, Jakarta Selatan.

Dikabarkan, Azis Syamsuddin dipanggil dan akan diperiksa dengan status sebagai tersangka.

Sebelum pemanggilan hari ini, tepatnya pada Selasa (14/9), Azis Syamsuddin yang saat itu juga dikabarkan dipanggil KPK, tidak dapat memenuhi panggilan karena menjalani isolasi mandiri setelah punya kontak erat dengan orang positif Covid-19.


Dikonfirmasi soal pemanggilan Azis Syamsuddin, Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir tidak bisa memberikan konfirmasi apapun terkait kondisi koleganya saat ini.

"Jadi sampai saat ini, pasca terakhir itu yang beliau menyampaikan isoman belum ada lagi komunikasi," ujar Adies Kadir di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (24/9).

Dikatakan Adies, jika benar Azis menjalani isoman, maka waktu sesuai rekomendasi Kementerian Kesehatan maka membutuhkan waktu 14 hari.

"Jadi memang kami juga masih mencari informasi terkait dengan kondisi yang bersangkutan," demikian Adies.

Azis masuk agenda pemeriksaan KPK hari ini dalam kasus dugaan korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengurusan perkara yang sedang ditangani KPK di Kabupaten Lampung Tengah.

Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan, pihaknya akan memanggil pihak-pihak yang bersangkutan terkait perkara tersebut.

"Tentu penyidik menyampaikan panggilan karena kepentingan penyidikan, sehingga terangnya suatu perkara," ujar Firli, Kamis kemarin (23/9).

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

I Wayan Sudirta Resmi Jadi Wakil Ketua MKD DPR RI Gantikan TB Hasanuddin

Selasa, 27 Januari 2026 | 14:13

Pencabutan Izin Perusahaan Wajib Diikuti Pemulihan Lingkungan Sumatera

Selasa, 27 Januari 2026 | 14:11

Politikus Senior PDIP Jejen Sayuti Dipanggil KPK Terkait Kasus OTT Bupati Bekasi

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:56

DPR Klaim Sudah Ingatkan Pemerintah Soal Mitigasi Cuaca Ekstrem Sejak Dua Bulan Lalu

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:48

Bukan Masalah Posisi, DPR Pilih Fokus Kawal Profesionalisme Polri

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:40

Paripurna DPR Sahkan 8 Poin Percepatan Reformasi Polri

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:35

OJK: Tren Cashless Picu Penurunan Jumlah ATM di Seluruh Indonesia

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:31

Paripurna DPR Sahkan 9 Komisioner Ombudsman RI Periode 2026-2031

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:21

Badai Musim Dingin AS Tahan Kenaikan Harga Bitcoin

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:15

Gubernur Banten Janji Normalisasi Sungai Atasi Banjir di Tangerang Raya

Selasa, 27 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya