Berita

Anggota Komisi IV DPR RI, Muslim (kedua dari kanan) mendapat dukungan 13 DPC untuk menjadi Ketua DPD Aceh/Repro

Politik

Ungguli Gubernur Aceh di Musda Kelima, Muslim Optimis Pimpin Demokrat Aceh

KAMIS, 23 SEPTEMBER 2021 | 21:15 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pergantian Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh tinggal menunggu keputusan Dewan Pengurus Pusat (DPP). Hal ini, sangat ditunggu-tunggu salah satu kandidat calon Ketua yaitu Muslim.

Anggota Komisi IV DPR RI ini mengaku optimis akan memimpin Partai Demokrat di Provinsi Aceh. Karena dirinya telah mengantongi dukungan 13 DPC dari 23 DPC Kota dan Kabupaten se-Provinsi Aceh.

"Bismillah, optimis dan yakin Insya Allah dapat memimpin Partai Demorkat di Aceh. Semua itu berkat doa dan dukungan dari para Ketua DPC di Aceh untuk saya menjadi Ketua DPD. Kita tunggu saja hasil Musda di DPP," tegas Muslim usai Musda ke-5 Provinsi Aceh, di Hotel Kryriad Muraya, Kota Banda Aceh, Kamis (23/9).  


Dalam Musda yang berlangsung tertib dan dibuka oleh Sekjend DPP Partai Demorkat, Teuku Riefky Harsya secara virtual, turut hadir secara luring di lokasi unsur DPP lainnya, antara lain pengurus Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Jemmy Setiawan, serta Ketua DPC Kota dan Kabupaten se-Provinsi Aceh

Dalam mometum tersebut terlihat keakraban dua calon Ketua DPD Provinsi Aceh, yaitu Muslim dan Nova Iriansyah yang kini menjabat sebagai Gubernur Aceh.

Untuk hasil Musda ini, kedua kandidat menunggu keputusan DPP Partai Demokrat yang dieprkirakan memakan waktu 10-14 hari setelah pelaksanaan Musda.

Muslim dan Nova telah mempererbutkan suara dukungan 23 Ketua DPC Kota dan Kabupaten se-Provinsi Aceh, dan  dukungan DPD, DPP. Hasil dukungan dua kandidat, yakni Muslim mendapatkan dukungan suara 13 DPC, sementara Nova hanya 10 DPC.

Mengenai 13 DPC yang mendukung dan merekomondasikan dirinya sebagai Ketua DPD, Muslim hanya melontarkan ucapan terima kasih kepada para Ketua DPC dna menyatakan komitmennya jika memang diputuskan DPP menjadi Ketua DPD Aceh.

"Dukungan adalah sebuah amanah yang harus dijalankan dengan baik, bagaimana kemajuan Partai Dmeokrat ke depan," tegasnya.

Sementara itu Ketua OC Musda Aceh, Robby Syahputra mengatakan, kegiatan Musda hanya menetapkan hasil verifikasi calon ketua yang diusulkan ke DPP Partai Demokrat, dan hasilnya akan diumumkan oleh DPP antara 10 atau 14 hari setelah kegiatan Musda.

"Kegiatan Musda saat ini hanya menyusun program kerja dan melakukan verifikasi berkas calon ketua DPD Partai Demokrat ke depan. Hasil penjaringan hanya ada dua calon final, yaitu Nova Iriansyah yang juga gubernur Aceh serta Muslim anggota DPR-RI asal Aceh," jelasnya.

"Kemudian, hasil verifikasi administrasi calon ketua baru hasilnya diserahkan ke DPP untuk ditetapkan menjadi Ketua Demokrat priode 2021-2026," sambung Robby menutup.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya