Berita

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto akan hadiri haul leluhurnya Ki Ageng Gribig, di Jatinom, Klaten, Jawa Tengah Kamis malam (23/9)/Repro

Politik

Bersama Habib Syech dan Ulama Se-Jawa, Malam Ini Airlangga Hartarto Hadiri Haul Ki Ageng Gribig

KAMIS, 23 SEPTEMBER 2021 | 12:09 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Rutinitas menghadiri haul leluhurnya sejak kecil, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto akan hadir didampingi oleh Ulama se Jawa di Makam Ki Ageng Gribig, di Jatinom, Klaten, Tengah. Acara haul dikemas dengan acara Sholawat untuk Indonesia pada Kamis malam (23/9).

Ki Ageng Gribig sejak tahun 1.600-an telah meninggalkan jejak tradisi Saparan. Pada bulan kedua penanggalan Jawa itu, masyrakat di pekan kedua selalu mengadakan tradisi yang juga disebut Ya Qowiyyu.

Ya Qowiiyu diyakini berasal dari lantunan doa Yaa Qowiyyu, yaa aziz Qowwina wal muslimin, yaa qowiyyu warzuqna wal masulimin. Lantunan doa yang dilestarikan banyak masyarakat muslim sebagai sebagai doa memohon kekuatan.


Penyelenggara sholawat dan Pimpinan Majelis Dzikir dan Sholawat Ahlul Hidayah (Majelis AH) Nusron Wahid mengatakan, acara haul akan dilaksanakan persis di area makam Kia Ageng Gribig.

Dalam acara itu, dijelaskan Nusron akan mendampingi sang Ketua Umum diantaranya: Pimpinan Majelis Ahbabul Musthofa, Solo Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf dan Wakil Mudir 'Aam Imdlodiyah Idaroh 'Aliyah JATMAN, Habib Umar Al Muthohar.

Selain dua habaib itu, kata Nusron, ulama se Jawa juga akan turut hadir. Meski demikian, karena masih pandemi Covid-19, acara akan digelar dengan model hybrid.

Anggota Komisi VI DPR RI itu, mengatakan, acara yang digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat itu merupakan wujud meneladani semangat perjuangan dakwah Islam di Indonesia Ki Ageng Gribig.

"Acara ini meneladani perjuangan ulama besar bernama Mbah Gribig (Ki Ageng Gribig), keturunan Raja Majapahit Brawijaya V dari Sultan Agung, Mataram. Semangat perjuangan beliau yang telah mewarisi tradisi Ya Qowiyyu, pembagian apem sangat baik bagi bagi umat Islam dan bangsa Indonesia," kata Nsuron saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Kamis siang, (23/9).

Nusron mengutarakan, Airlangga yang saat ini didaulat Mustasyar Aam/Ketua Dewan Penasihat Majelis AH adalah Pemangku makam Ki Ageng Gribig.

Garis silsilah leluhur Jawa, sosok Ki Ageng Gribig merupakan cucu Prabu Brawijaya dari Kerajaan Majapahit, putra dari R.M. Guntur atau Prabu Wasi Jolodoro.

Untuk teknis acaranya, Majelis AH akan menyiarkan langsung acara haul di laman Youtube. Panitia juga menyediakan dengan link zoom dengan pembagian berbasis zona, mulai Sumatera; Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat; awa Tengah dan DI Yogyakarta; Jawa Timur dan Kalimantan dan Indonesia Timur.

Nusron juga menambahkan, selain Haul, di keesokan harinya Jumat kemudian akan dibagikan apem. Ritual ini telah berlangsung selama ratusan tahun dan melibatkan ribuan warga sekitar.

Asal tradisi pembagian kue apem bermula sejak mendiang Ki Ageng Gribig hidup dan sepulang dari Makkah al mukaromah. Kala itu itu karena oleh-oleh yang ia bawa dari tidak cukup untuk dibagikan ke masyarakat.

Kiai yang juga dikenal Syaikh Maulana Magribi itu meminta istrinya untuk membuat kue dengan sebutan apem. Kata Apem sendiri diyakini berasal dari saduran kata arab Affan yang artinya memohon ampunan kepada Allah SWT.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Inilah Jurus GoTo Tingkatkan Kesejahteraan Driver

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:08

Relawan SPPG Didorong Bersertifikasi

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:04

Ulama Asal Madura Raih Summa Cum Laude di Universitas Al-Azhar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:44

Penolakan Publik soal Posisi Polri di Bawah Kementerian Capai 71,9 Persen

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:28

MUI Sarankan RI Mundur dari Board of Peace

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:21

GAN Minta Mabes Polri Gelar Perkara Khusus Kasus Pemalsuan IUP

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Jelang HPN 2026, JMSI Kaltim Dorong Pers Adaptif Hadapi Perubahan Perilaku Gen Z

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Asta Cita Prabowo Tak Boleh Berhenti Sebatas Slogan Politik

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:01

Pusjianmar Seskoal Bedah MDA Bersama Pakar dari British Royal Navy

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia-Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:55

Selengkapnya