Berita

Presiden Joko Widodo saat berpidato di Sidang Majelis Umum PBB ke-76 secara virtual pada 23 September 2020/Net

Dunia

Indonesia Pegang Presidensi G-20 Tahun Depan, Jokowi Janjikan Kepemimpinan yang Inklusif

KAMIS, 23 SEPTEMBER 2021 | 09:14 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kesiapan Indonesia dalam memegang presidensi kelompok negara G-20 pada tahun 2022 turut menjadi pembahasan dalam pidato Presiden Joko Widodo di Sidang Majelis Umum PBB ke-76.

Dengan tema besar "Recover Together, Recover Stronger", Jokowi mengatakan, Indonesia akan berupaya agar G20 dapat bekerja untuk kepentingan semua, baik negara maju dan berkembang, utara dan selatan, negara besar dan kecil, negara kepulauan dan pulau kecil di Pasifik, maupun kelompok rentan yang harus diprioritaskan.

"Inklusivitas adalah prioritas utama kepemimpinan Indonesia. Inilah komitmen Indonesia untuk membuktikan no one left behind," kata Jokowi dalam pidatonya secara virtual pada Kamis pagi (23/9) waktu Indonesia.

Jokowi mengatakan, Indonesia akan mengutamakan agenda perihal ekonomi hijau dan berkelanjutan. Indonesia sendiri memiliki nilai yang strategis dalam membahas isu perubahan iklim.

"Untuk itulah kami terus bekerja memenuhi komitmen kami," kata Jokowi.

Ia membeberkan, Indonesia telah berhasil menurunkan kebakaran hutan sebesar 82 persen pada 2020 dibanding tahun sebelumnya. Bahkan laju deforestasi juga menurun signifikan, menjadi yang terendah selama 20 tahun terakhir.

Dalam menghadapi berbagai tantangan, Jokowi menyoroti pentingnya untuk berbagi beban. Sudah mendesak bagi dunia untuk mengawal multilateralisme yang efektif dengan kerja dan hasil yang konkret.

"Let us work together, to recover together, recover stronger," tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya