Berita

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi/Net

Dunia

Covid-19 di Indonesia Turun, Menlu Retno Lobi Arab Saudi Soal Umrah

RABU, 22 SEPTEMBER 2021 | 11:06 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Turunnya kasus Covid-19 di Indonesia diharapkan menjadi pertimbangan bagi Arab Saudi untuk meninjau kembali kebijakan terkait umrah, di mana jamaah asal Indonesia masih belum mendapatkan lampu hijau.

Lobi dilakukan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ketika bertemu dengan Menteri Luar Negeri Arab Saudi Faisal bin Farhan Al Saud di sela-sela Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa Bangsa ke-76 di New York, Amerika Serikat, Senin (20/9) waktu setempat.

"Di dalam pertemuan dengan Menlu Arab Saudi, saya sampaikan mengenai data situasi Covid di Indonesia yang sudah sangat menurun dan mengharapkan kiranya data-data tersebut digunakan oleh otoritas Arab Saudi di dalam meninjau kembali kebijakan terkait vaksin, umrah, dan lain-lain," jelas Retno dalam press briefing pada Rabu pagi (22/9) waktu Indonesia.

Retno menekankan, emergency use of list (EUL) dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) penting untuk menjadi rujukan dalam pengambilan kebijakan terkait vaksin.

Hingga saat ini, belum diizinkannya jamaah Indonesia berangkat ke Arab Saudi lantaran beberapa hal, termasuk mengenai vaksin.

Otoritas Arab Saudi sendiri masih mengevaluasi penggunaan vaksin Covid-19 Sinovac dan Sinopharm yang menjadi merek vaksin utama di Indonesia.

Meski sudah termasuk ke dalam EUL WHO, Sinovac kerap diragukan efektivitasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya