Berita

Everton comeback gemilang di kandang sendiri, Stadion Goodison Park, Selasa dinihari (13/9)/Net

Sepak Bola

Hanya Butuh 6 Menit Bagi Everton untuk Balik Kalahkan Burnley 3-1

SELASA, 14 SEPTEMBER 2021 | 04:35 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

RMOL.  Matchweek 4 Premier League antara Everton melawan Burnley, Selasa dinihari (14/9), berakhir cukup dramatis. Tim tamu yang unggul lebih dulu dipaksa gigit jari karena tuan rumah mampu membalas gol mereka dengan 3 kali lipat.

Burnley mengawali laga di Stadion Goodison Park itu dengan determinasi yang kuat. Sebaliknya, tuan rumah Everton justru tampil seperti kurang percaya diri. Sejumlah kesalahan kerap dilakukan skuat The Toffees sepanjang babak pertama.

Beruntung, tak ada gol yang masuk ke gawang Everton di babak pertama. Begitu pula dengan gawang Burnley masih selamat dari serangan tuan rumah.

Momen kebangkitan Everton justru terjadi sejak tertinggal lebih dulu pada menit 53. Skuat asuhan Rafael Benitez itu mendadak mampu menunjukkan permainan yang sebenarnya.

Hasilnya pun diraih tak lama kemudian. Bahkan tak hanya satu gol yang mampu mereka cetak ke gawang Burnley. Tapi 3 gol sekaligus yang dilakukan hanya dalam tempo 6 menit saja.

Gol pertama Everton ke gawang Burnley dicetak Michael Keane melalui sebuah sundulan yang mengarah ke sudut kanan gawang tim tamu.

Lima menit berselang, giliran Andros Townsend yang mencatatkan namanya di papan skor. Tendangan kaki kiri Townsend dari luar kotak penalti deras mengaragh ke pojok kiri gawang lawan.
 
Saat Burnley belum bisa bernapas dengan tenang, gawang mereka justru kembali kebobolan. Melalui sebuah serangan balik, Demarai Gray yang menuntaskan umpan dari Abdoulaye Doucouré dengan sebuah tendangan keras di depan gawang.

Comeback gemilang ini langsung membawa Everton ke posisi 4 klasemen sementara Premier League. Menyamai torehan poin Liverpool, Chelsea, dan Manchester United yang mengoleksi 10 angka.

Sementara Burnley masih belum beranjak dari peringkat ke-18 setelah hanya bisa meraih 1 poin dari 4 laga yang dijalani musim ini.

Everton 3-1 Burnley
(Michael Keane 60', Andros Townsend 65', Demarai Gray 66' - Ben Mee 53')

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya