Berita

Cuplikan gambar dari video yang menunjukkan sekelompok pria diduga militan Taliban menangkap dua orang yang diduga warga Pansjhir/Repro

Dunia

Taliban Janjikan Amnesti, Tapi Kok Ada Penangkapan Warga Pansjhir di Tengah Jalan?

SENIN, 13 SEPTEMBER 2021 | 21:34 WIB | LAPORAN: ABDUL MANSOOR HASSAN ZADA

Kelompok militan Taliban diduga telah inkar janji. Sebuah video yang beredar di media sosial awal pekan ini menunjukkan perlakukan keji sekelompok orang yang diduga merupakan militan Taliban kepada orang-orang Pansjhir.

Dalam video yang diambil dari kejauhan itu tampak sekelompok pria yang diduga merupakan militan Taliban, menangkap dua orang yang diduga merupakan orang Pansjhir, di tengah jalan umum.

Kedua orang itu tangannya diikat ke belakang dan kemudian dimasukkan dengan paksa ke dalam bagasi mobil yang tampak seperti jenis mobil sedan sebelum dibawa pergi oleh sekelompok pria itu.


Belum ada konfirmasi dari pihak-pihak terkait soal video itu. Namun jika benar bahwa militan Taliban melakukan aksi keji pada warga Pansjhir seperti itu, maka mereka telah inkar janji.

Pasalnya, Taliban yang berhasil menguasai wilayah terakhir di Afghanistan, yakni Lembah Pansjhir, pekan lalu berjanji bahwa mereka akan memberikan amnesti atau pengampunan pada warga Pansjhir.

Namun kini, pemandangan keji semacam itu masih muncul di media sosial dan menimbulkan keraguan akan janji manis Taliban.

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya