Berita

Ketua DPP PKB Jazilul Fawaid/Net

Politik

Bagi PKB, Spekulasi PAN Segera Dapat Jatah Kursi Menteri Terlalu Jauh

JUMAT, 27 AGUSTUS 2021 | 09:57 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Spekulasi PAN segera mendapat jatah kursi kabinet usai diumumkan Presiden Joko Widodo sebagai sahabat baru partai koalisi dinilai masih terlalu jauh.

Ketua DPP PKB Jazilul Fawaid menjelaskan bahwa sekalipun PAN resmi bergabung dengan koalisi, reshuffle kabinet belum akan serta merta dilakukan. Bahkan baginya terlalu dini membicarakan perombakan kabinet jika hanya didasarkan pertemuan para elite partai koalisi beberapa waktu lalu.

”Ini terlalu dini, belum tentu. Kita tunggu saja apa yang akan diambil atau tindak lanjut dari pertemuan sore kemarin. Pertemuan itu menurut saya lebih kepada pertemuan yang sesungguhnya lama tidak dilakukan parpol koalisi, giliran bertemu kita punya teman baru (PAN),” ujarnya kepada wartawan, Jumat pagi (27/8).

Gus Jazil menambahkan, di tengah mana rakyat mengalami banyak kesulitan akibat pandemi, tidak pantas jika kemudian menilai pertemuan partai-partai politik dipresepsikan untuk membicarakan bagi-bagi kursi.

Sementara kursi kabinet adalah hak prerogatif yang dimiliki oleh presiden. Sementara pertemuan tersebut sessungguhnya bukan untuk mempengaruhi hak prerogatif presiden.

“Bagi PKB, tanpa harus bertemu, kalau presiden mau mengganti atau menambah (menteri) silakan, itu hak prerogatifnya presiden. Itulah yang selama ini PKB menghormati mana yang menjadi hak prerogatifnya presiden,” katanya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya