Berita

Militer As memandu para pengungsi di atas C-17 Globemaster III Angkatan Udara AS di Bandara Internasional Hamid Karzai, Kabul Afghanistan, pada Selasa, 24 Agustus 2021/Net

Dunia

Belgia Mengakhiri Evakuasinya di Afghanistan

KAMIS, 26 AGUSTUS 2021 | 12:11 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Polandia dan Belgia telah mengakhiri bantuan proses evakuasi mereka dari Afghanistan sementara negara-negara Eropa lainnya berusaha tetap mengingat batas waktu penarikan semakin dekat.

Diperkirakan masih ada ribuan orang yang berusaha untuk bisa pergi dari Afghanistan. Namun, sulit dipastikan apakah mereka semua bisa terangkut sebelum batas waktu yang ditentukan.

Perdana Menteri Belgia Alexander De Croo menyampaikan, negaranya telah mengakhiri penerbangan evakuasi yang membawa orang-orang dari Kabul ke Pakistan.


"Pemerintah federal mengambil keputusan untuk mengakhiri evakuasi dari bandara Kabul mengingat evolusi situasi di Afghanistan dan kesepakatan yang telah diambil bersama mitra Eropa," kata De Croo dalam cuitannya, Rabu (25/8).

Ada lima penerbangan yang dioperasikan antara Kabul dan Islamabad pada Rabu. Semua personel yang terlibat dalam operasi tersebut beserta warga yang dievakuasi saat ini telah berada di Pakistan.

Belgia dan negara-negara Eropa lainnya telah sepakat menghentikan operasi mereka sebelum batas yang ditentukan berakhir.

Presiden Joe Biden sebelumnya telah menyatakan bahwa ia akan berpegang pada tenggat waktu 31 Agustus untuk menyelesaikan penarikan AS. Pihak Taliban pun telah memberi peringatan.

Eropa yangberharap bisa mendapat perpanjangan waktu akhirnya tidak bisa berkata apa-apa. Mereka akhirnya sepakat untuk menyelesaikan proses evakuasi sebelum pasukan Amerika yang terakhir pergi.

Juru bicara pemerintah Prancis Gabriel Attal, pada Rabu mengatakan bahwa Prancis juga akan segera menyusul Belgia, mengakhiri proses evakuasi sebelum pasukan AS pergi semua.

"Mungkin dalam beberapa jam atau hari, sebelum pasukan AS berangkat semua," katanya, menambahkan bahwa situasi di bandara Kabul cukut menegangkan karena mereka semua berpacu dengan waktu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya