Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Rabat Sesalkan Keputusan Aljazair yang Akhiri Hubungan Diplomatik dengan Maroko

RABU, 25 AGUSTUS 2021 | 13:43 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Keputusan Aljazair untuk memutuskan hubungan dengan Kerajaan Maroko sangat disesalkan Rabat, di mana mereka mengatakan keputusan sepihak tersebut sama sekali tidak dapat dibenarkan.

Dalam sebuah pernyataan dari Kementerian Luar Negeri Maroko, yang salinannya diperoleh oleh Al Arabiya, menyatakan bahwa keputusan itu akan berdampak pada rakyat Aljazair, apalagi pemutusan hubungan diplomatik tersebut diambil dengan alasan 'tindakan bermusuhan'.

Sebelumnya pada Selasa (24/8), Menteri Luar Negeri Aljazair Ramtane Lamamra atas nama Presiden Abdelmadjid Tebboune memutuskan hubungan diplomatik dengan Maroko.


"Aljazair telah memutuskan untuk mengakhiri hubungan diplomatik dengan Kerajaan Maroko mulai hari ini," kata Lamamra.

Maroko dengan tegas menolak alasan yang menurut Kerajaan itu palsu dan konyol.

"Kerajaan Maroko akan tetap menjadi mitra yang tulus dan setia dari rakyat Aljazair sambil terus bekerja dengan bijaksana dan bertanggung jawab untuk pengembangan hubungan Maghreb yang sehat dan bermanfaat," tambah pernyataan itu.

Bulan lalu, kementerian luar negeri Aljazair menarik duta besarnya untuk Maroko.  

Ini mengisyaratkan kemungkinan tindakan lebih lanjut dalam peningkatan ketegangan terbaru antara tetangga Afrika Utara atas wilayah Sahara Barat yang disengketakan.

Perbatasan darat antara Aljazair dan Maroko telah ditutup sejak awal 1990-an karena masalah keamanan, memperparah gesekan antara Aljazair dan Rabat, yang hubungannya memburuk karena konflik.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya