Berita

Slide paparan hasil survei Indostrategic menempatkan Prabowo masih yang teratas/Repro

Politik

Survei Indostrategic Prabowo Subianto Terpopuler, Dipepet Ketat Sandiaga Uno dan Anies Baswedan

SELASA, 03 AGUSTUS 2021 | 16:52 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Nama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto masih bertengger menempati posisi puncak survei nasional dari 10 nama tokoh calon presiden (Capres) 2024 dari sisi popularitas dan likeabilitas.

Hal itu sebagaimana terpotret dalam rilis survei Indostrategic bertema "Mengukur Elektabilitas Capres Potensial, Partai Politik dan Aspirasi Perubahan Sistem Pemilu 2024".

"Dari sejumlah tokoh yang ada, terdapat 10 nama yang memuncaki survei dari sisi popularitas dan likeabilitas. Pertama adalah Prabowo Subianto," ujar Direktur Eksekutif Indostrategic, Ahmad Khairul Umam saat memaparkan hasil surveinya, Selasa (3/8).

Sementara itu, nama Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menempati posisi kedua disusul Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diposisi ketiga.

"Kedua ada Sandiaga Uno, dan urutan ketiga ada Anies Baswedan," tutunya.

Selanjutnya, nama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menempati posisi keempat dan kelima ada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Disusul Ketua DPR RI Puan Maharani pada urutan keenam dan Menkeu Sri Mulyani ketujuh lalu Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di posisi ke delapan.

"Kemudian selanjutnya ada Bu Tri Rismaharini, dan Pak Surya Paloh di posisi kesepuluh," tutupnya.

Survei Indostrategic ini menggunakan metode Multi-Stage Random Sampling yang melibatkan jumlah sampel 2400 orang responden di 34 provinsi.

Survei digelar sejak tanggal 23 Maret-1 Juni 2021 dengan tetap berusaha mengedepankan protokol kesehatan selama masa pandemi Covid-19, survei ini dilakukan melalui pendekatan face to face interview.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya