Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Dengan Kecakapan Presiden, “Jebakan” Investasi China Bisa Diubah Jadi Kekuatan

MINGGU, 01 AGUSTUS 2021 | 10:32 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Jebakan kemudahan investasi China sebenarnya memberikan kekuatan kepada Indonesia sebagai pemain utama dalam memanfaatkan "turnamen" pengaruh.

Begitu yang disampaikan Direktur Eksekutif Oversight of Indonesia's Democratic Policy, Satyo Purwanto menanggapi pemerintahan baru Samoa berani mengurungkan proyek Belt and Road Initiatives (BRI) China.

Menurut Satyo, kampanye jalur sutera baru oleh China yang sekarang bernama BRI jelas sangat berpengaruh di Asia Tenggara, khususnya Indonesia.

"Pandangan China yang berbeda terkait investasi yaitu dengan lebih 'bersahabat' dan berbeda, di saat Jokowi dan pemerintahannya membutuhkan akselerasi pembangunan infrastruktur 'mercusuar' yang dianggap akan menstimulus Indonesia menjadi ekonomi maju karena percaya dengan ramalan para ideolog neoliberal yang mengendalikan oligarki di Indonesia," ujar Satyo kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (1/8).

Satyo pun sedikit membeberkan persoalan di beberapa negara yang berhubungan dengan China. Di antaranya, ketika ketegangan antara Amerika Serikat (AS) dan China semakin meningkat dan bersitegang dalam berbagai masalah, termasuk penanganan China terhadap wabah Covid-19 termasuk ketika China menolak penyelidikan lebih jauh terkait asal usul virus Covid-19 oleh WHO dan berbagai langkah kontroversial yang dibuat China soal Hong Kong.

Selain itu adalah, Laut China Selatan ataupun negara yang memiliki hubungan perdagangan khusus dengan AS, seperti Singapura, Filipina, Hongkong, Jepang, Korea Selatan dan lain-lain.

"Sebetulnya pandemi Covid-19 bisa saja mengubah dinamika situasi di Indonesia, namun hal itu tergantung dari kecakapan Pak Jokowi dan para menterinya dalam memberikan adviser kepada Presiden," kata Satyo.

Padahal masih, kata Satyo, "jebakan" kemudahan investasi China justru memberikan kekuatan kepada Indonesia sebagai pemain utama.

"Sebagai pemain utama dalam memanfaatkan 'turnamen' pengaruh dan gelontoran investasi khususnya dalam perdagangan dan produksi vaksin made in Indonesia di saat gentingnya wabah Covid-19 dan semakin offensifenya 'show of' di antara China vs AS," pungkas Satyo.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Halal Bihalal Partai Golkar

Selasa, 16 April 2024 | 01:21

UPDATE

Mudahkan Milenial dan Gen Z Miliki Hunian di Bali, BTN Tawarkan Skema Khusus

Sabtu, 27 April 2024 | 01:36

Sikap Ksatria Prabowo Perlu Ditiru Para Elite Politik

Sabtu, 27 April 2024 | 01:11

Gus Fawait Resmi Didukung Gerindra Maju Bacabup Jember

Sabtu, 27 April 2024 | 00:59

Rekonsiliasi Prabowo-Megawati Bisa Dinginkan Suhu Politik

Sabtu, 27 April 2024 | 00:31

Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Baru Korupsi PT Timah, 3 Orang Langsung Ditahan

Jumat, 26 April 2024 | 23:55

Menlu RI Luncurkan Buku "Menghadirkan Negara Hingga Ujung Dunia" di HWPA Award 2023

Jumat, 26 April 2024 | 23:37

Indonesia Tim Pertama yang Jebol Gawang Korsel, Pimpinan Komisi X: Prestasi yang Patut Diapresiasi

Jumat, 26 April 2024 | 23:33

Konfrontasi Barat Semakin Masif, Rusia Ajak Sekutu Asia Sering-sering Latihan Militer

Jumat, 26 April 2024 | 23:21

Menlu RI: Jumlah Kasus WNI di Luar Negeri Melonjak 50 Persen Jadi 53.598

Jumat, 26 April 2024 | 23:06

Ubedilah: 26 Tahun Reformasi, Demokrasi Memburuk

Jumat, 26 April 2024 | 23:01

Selengkapnya