Berita

Presiden Xi Jinping /Net

Dunia

Lupakan Pertikaian, Xi Jinping Gelar Pertemuan Tiga Arah Bersama Emmanuel Macron Dan Angela Merkel

SELASA, 06 JULI 2021 | 07:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah hubungan tegang antara China dan Uni Eropa beberapa waktu terakhir, Presiden Xi Jinping menggelar pertemuan virtual bersama Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Kanselir Jerman Angela Merkel pada Senin (5/7) waktu setempat.

Kepada Macron dan Merkel, Xi mengungkapkan harapannya agar China dan Eropa dapat bersatu dan memperluas kerja sama untuk menanggapi tantangan global dengan lebih baik.

Media China CCTV melaporkan, dalam panggilan video tiga arah tersebut, Xi juga menyatakan harapan bahwa Eropa dapat memainkan peran yang lebih aktif dalam urusan internasional, mencapai kemandirian strategis dan menawarkan lingkungan yang adil, transparan, dan tidak memihak bagi perusahaan China.

Kantor Merkel juga mengkonfirmasi bahwa ketiga pemimpin bertukar pandangan tentang hubungan Uni Eropa-China.

"Mereka juga membahas perdagangan internasional, perlindungan iklim dan keanekaragaman hayati," kata kantor Merkel dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari Reuters.

"Pembicaraan juga berkisar pada kerja sama dalam perang melawan pandemi Covid-19, pasokan vaksin global, dan masalah internasional dan regional," tambahnya.

Hubungan China dan Eropa telah jatuh ke dalam situasi tegang beberapa waktu belakangan terakhir.

Mei lalu, Parlemen Eropa menghentikan ratifikasi pakta investasi baru dengan China sampai Beijing mencabut sanksi terhadap politisi Uni Eropa, dan menolak akses perusahaan Uni Eropa yang lebih besar ke China.

Uni Eropa juga mengecam China soal masalah HAM di Uighur.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya