Berita

Ilustrasi pabrik tahu dan tempe/Net

Bisnis

Dorong Geliat Usaha Tahu-Tempe, Kemendag Lakukan Penyesuaian Harga Kedelai Impor

JUMAT, 04 JUNI 2021 | 04:47 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Keluhan pengrajin usaha tahu dan tempe mengenai harga kedelai impor yang masih tinggi dijawab Kementerian Perdagangan.

Direktur Jenderal Perdagangan  Dalam Negeri Oke Nurwan mengatakan, pihaknya bakal terus memantau fluktuasi harga kedelai dunia yang saat ini sudah mulai melandai.

Ia menjelaskan, pemerintah telah bekerja sama dengan pemangku kepentingan terkait untuk memastikan stok kedelai di dalam negeri aman. Meskipun, nantinya harga akan disesuaikan akibat produsen kedelai internasional seperti Amerika Serikat belum memasuki panen raya.

Oke Nurwan menjabarkan data Chicago Board of Trade (CBOT) yang menjelaskan tentang harga kedelai dunia masih relatif tinggi.

Katanya, pada awal Juni 2021 harga kedelai berada di kisaran USD 15,42/bushels atau sekitar USD 566/ton. Dengan kondisi tersebut maka landed price berada di kisaran Rp 9.376/kg, sementara di tingkat importir berada di kisaran Rp10.206/kg.

Bahkan, Oke Nurwan mengaku sudah menerima informasi dari para pengrajin tahu dan tempe  di beberapa wilayah, yang menyatakan harga kedelai telah mencapai kisaran Rp 11.000/kg.

Karena itu dia memperkirakan, dengan kondisi harga kedelai saat ini maka harga tempe akan mengalami penyesuaian menembus harga Rp 17.000/kg dari sebelumnya Rp 16.000/kg. Sedangkan harga tahu juga menembus harga Rp 700/potong dari sebelumnya Rp 650/potong.

"Kemendag konsisten memantau dan mengevaluasi pergerakan harga kedelai dunia, baik ketika terjadi penurunan  ataupun  kenaikan  harga.  Tujuannya,  untuk  memastikan  harga  kedelai  di  pasar  serta  di  tingkat pengrajin tahu dan tempe berada di tingkat yang wajar," tuturnya.

Lebih lanjut, Oke Nurwan mengimbau kepada Kemendag konsisten memantau dan mengevaluasi pergerakan harga kedelai dunia, baik ketika terjadi penurunan ataupun kenaikan  harga. Tujuannya, untuk  memastikan  harga  kedelai  di  pasar serta di tingkat pengrajin tahu dan tempe berada di tingkat yang wajar.

"Penyesuaian harga tahu dan tempe ini diharapkan tetap memberikan gairah bagi pengrajin  untuk  terus berproduksi di tengah tingginya harga kedelai dunia. Sehingga tahu dan tempe selalu tersedia di masyarakat sebagai pilihan sumber protein dengan harga terjangkau," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya