Berita

Kunjungan Akbar Tandjung ke Gresik/Ist

Politik

Dikunjungi Akbar Tandjung Di Kediamannya, Bupati Gresik: Saya Tersanjung

JUMAT, 28 MEI 2021 | 09:37 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Mantan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung, mengunjungi kediaman Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, di Dusun Srembi, Desa Kembangan, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Kamis (27/5).

Akbar Tandjung menyatakan, kedatangannya ke Gresik bertemu Bupati Fandi Akhmad Yani adalah bentuk support dan dukungan kepada Bupati dalam mewujudkan misi Pemerintahan Gresik Baru.

"Kita beri dukungan kepada beliau (Fandi Ahmad Yani, red) menjadi Bupati untuk mensejahterakan rakyat di Kabupaten Gresik. Sebab gagasan Pemerintahan Gresik baru, memiliki kesamaan semboyan Golkar dengan paradigma baru," ucapnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (27/5).

"Golkar sebagai salah satu pengusung Gus Yani dalam Pilkada Gresik 2020 lalu, memiliki cita-cita menyukseskan pembangunan. Salah satunya pembangunan pengamalan Pancasila," sambungnya.

Tak hanya itu, Akbar juga menegaskan bahwa platform empat pilar sejatinya sudah dilakukan Partai Golkar, sesuai Pancasila sejak masa kepimpinanan sebagai Ketua Umum.

"Sebagai pengusung, Golkar Gresik harus maksimal mendukung Bupati untuk menyukseskan misinya dalam menyejahterakan masyarakat Gresik. Hal ini sesuai pembangunan pengamalan Pancasila sila kelima, Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia," tandasnya.

Sementara itu, Gus Yani sapaan akrab Bupati Gresik, mengaku senang atas kunjungan Akbar Tandjung bersama rombongan ke kediamannya.

"Saya merasa tersanjung, didatangi oleh seorang guru yang sangat dihormati berbagai kalangan ini," tuturnya.

"Pak Akbar Tandjung, kiprah politiknya telah memberikan pelajaran penting terkait dengan berbagai hal kebijakan yang bertujuan untuk kepentingan rakyat. Inilah yang membuat beliau, sangat dihormati, bukan hanya oleh Golkar tetapi juga oleh para petinggi di negeri ini," tutupnya.

Akbar Tandjung melakukan kunjungan ke kediaman Bupati Gresik didampingi istri dan sejumlah petinggi Golkar. Seperti, anggota Komisi VII DPR RI Riduan Hisyam, Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak yang juga Sekretaris DPD Golkar Jatim, Wakil Ketua DPRD Gresik Ahmad Nurhamim yang juga Ketua DPD Golkar Gresik, sejumlah pengurus Golkar, dan pimpinan serta anggota Fraksi Golkar DPRD Gresik.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya