Berita

Unai Emery jadi pelatih pertama yang mampu merebut 4 trofi Liga Europa sepanjang sejarah/UEFA

Sepak Bola

Unai Emery, Sang Raja Liga Europa

KAMIS, 27 MEI 2021 | 10:32 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tak sia-sia putusan manajemen Villarreal merekrut Unai Emery yang sempat jadi pengangguran usai dipecat Arsenal pada November 2019.

Rabu malam waktu setempat (26/5), Emery yang direkrut The Yellow Submarines pada Juli 2020 itu sukses mempersembahkan trofi Liga Europa untuk kali pertama dalam sejarah klub.  

Harus diakui, Emery memang punya DNA Liga Europa yang kuat. Pelatih asal Spanyol ini tercatat sudah meraih 3 trofi Liga Europa. Ketiga trofi itu diraihnya saat menangani Sevilla.

Yaitu pada 2014, 2015, 2016. Dan kini ditambah oleh trofi yang sama bersama Villarreal. Inilah rekor baru seorang pelatih mampu meraih 4 trofi Liga Europa.

Musim depan, Emery akan membawa Villarreal kembali ke Liga Champions. Meski hanya meraih peringkat 7 di klasemen akhir La Liga musim ini, sebagai juara Liga Europa, Villarreal memang punya jatah tampil di Liga Champions.

"Klub ini pernah bermain di Liga Champions dan kami akan menikmati kompetisi ini. Saya ingin bermain di Liga Champions. Kami akan menikmati momen ini bersama suporter dan keluarga," ujar Emery dikutip laman resmi UEFA, Kamis (27/5).

Kepastian Villarreal ke Liga Champions membuat Spanyol mengirim 5 wakilnya di kasta tertinggi Eropa ini. Sementara jatah tampil di kompetisi baru Liga Conference kemungkinan akan diberikan kepada peringkat 8 La Liga yaitu Celta Vigo.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya