Berita

Seorang warga Minangkabau yang memilih tidak mudik dan melaksanakan Shalat Ied di Masjid Al Azhar Jakarta Selatan/RMOL

Nusantara

Cerita Orang Minang, Dua Kali Lebaran Tak Pulang Kampung, Sedih Tapi Harus Taat Anjuran Pemerintah

KAMIS, 13 MEI 2021 | 14:37 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Seorang warga Minangkabau bernama Yazid (24) mengaku sedih tidak bertemu sanak saudara di kampung halaman selama dua kali lebaran karena pandemi Covid-19.

Keputusannya untuk tetap tinggal di Jakarta juga tak lain untuk mengikuti anjuran pemerintah pusat untuk tidak mudik karena Covid-19 masih mengkhawatirkan.

Untuk mengalihkan rasa rindunya dengan sanak saudara, ia memilih untuk melaksanakan Shalat Ied berjemaah di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran, Jakarta Selatan, Kamis (13/5).


Yazid memilih Masjid Agung Al-Azhar lantaran Masjid Istiqlal ditutup oleh pemerintah karena alasan pandemi, tahun sebelumnya Masjid Agung Al-Azhar.

"Awalnya rencana di Istiqlal, cuma kemarin diumumin di Istiqlal ditutup jadi cari spot lain, kebetulan di Kebayoran Baru juga,” ucap Yazid kepada Kantor Berita Politik RMOL di lokasi.

Dia mengaku tahun lalu Shalat Ied di rumah. Namun tahun ini ia memberanikan diri ke masjid lantaran sudah divaksin sebanyak dua kali,sehingga tidak khawatir berlebihan terkait penyebaran pandemi Covid-19.

"Kalau menurut saya selama masih ngikutin protokol kesehatan enggak masalah ya, karena yang saya cari di sini silaturrahminya,” katanya.

Menurutnya, dibandingkan tahun lalu, tahun ini dirasa cukup berbeda. Pasalnya, tahun lalu pandemi masih dianggap hal yang menakutkan sehingga khawatir terjangkit virus dari Wuhan tersebut.

"Jujur kalau dibandingkan tahun lalu, harusnya masih sama karena masih pandemi. Sebelum ada pandemi kita masih bebas buat pulang kampung mudik dan sebagainya. Kalau sekarang kita disuruh stay di sini enggak pulang kampung, enggak bisa ketemu keluarg,” katanya.

"Tahun lalu kan sangat ketat ya dibandingkan sekarang ini,” tandasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Presiden Prabowo Minta Fokus Pengelolaan SDA untuk Kesejahteraan Rakyat

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:15

BMKG: Cuaca Ekstrem Efek Samping OMC adalah Kekeliruan Sains

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:58

Kasus Penjual Es Gabus di Kemayoran Disorot DPR

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:54

Berikut Tiga Kesimpulan RDPU DPR soal Kasus Hogi Minaya

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:35

Disanksi Disiplin, Serda Heri Minta Maaf dan Peluk Pedagang Es Gabus

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:29

Pemuda dan Aktivis Mahasiswa Ingin Dilibatkan dalam Tim Reformasi Polri

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:20

Raja Juli Pantas Masuk Daftar List Menteri yang Harus Diganti

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Kacamata Kuda Hukum Positif

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Thomas Djiwandono Tegaskan Tidak Ada Cawe-cawe Prabowo

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:33

Lomba Menembak TSC Panglima Kopassus Cup 2026 Resmi Dibuka

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:22

Selengkapnya