Berita

Tim NU Care dan Alfamart menyerahkan paket sarana ibadah/Net

Nusantara

NU Care Dan Alfamart Bagikan Paket Sarana Ibadah Untuk Duafa Hingga Guru Ngaji

JUMAT, 07 MEI 2021 | 15:17 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, NU Care-LAZISNU dan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) membagikan 500 paket sarana ibadah berupa mukena dan sarung kepada santri, guru ngaji, dan duafa.

Corporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman mengatakan, pembagian paket tersebut merupakan implementasi program dari penghimpunan donasi konsumen Alfamart bulan Februari 2021.

"Ini adalah kerjasama kesekian kalinya antara Alfamart dan LAZISNU. Dan penggalangan donasi masyarakat atau konsumen Alfamart pada bulan Februari 2021, telah tersalurkan kembali kepada masyarakat, melalui LAZISNU. Terima kasih kami ucapkan kepada LAZISNU dan terima kasih juga untuk para konsumen yang telah berdonasi," tutur Rachman, Jumat (7/5).


Rachman berharap penyaluran bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk masyarakat yang menerima.

Sementara itu, Manajer Program dan Fundraising Pengurus Pusat (PP) NU Care-LAZISNU, Anik Rifqoh, memaparkan bahwa pembagian paket bantuan tersebut menyasar sembilan kabupaten/kota di Indonesia, antara lain Kota Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Depok, Kabupaten Demak, Pati, Cilacap, Purwokerto, dan Kabupaten Batang di Jawa Tengah, serta Kota Padang di Sumatera Barat.

"Alhamdulillah, pendistribusian selesai dilakukan secara bertahap, dari mulai tanggal 27 April sampai hari ini," kata Anik di kantor PP NU Care-LAZISU, Jakarta Pusat, Kamis kemarin (6/5).

Anik menambahkan, bantuan tersebut dimaksudkan sebagai hadiah untuk para santri, guru ngaji, duafa di berbagai daerah menjelang Idul Fitri 1442 Hijriah.

"Semoga pada kesempatan selanjutnya dapat menyasar lebih banyak daerah, agar bantuan, manfaat serta keberkahan dalam bulan Ramadhan dan dalam rangka perayaan Idul Fitri bisa menyasar lebih banyak lagi penerima manfaat," tuturnya.

Dia juga menjelaskan bahwa NU Care-LAZISNU pada bulan Ramadhan tahun ini mengusung program dengan tema "Ramadhan Bangkit", dengan turunan sembilan program.

Yaitu, Ramadhan Bangkit bersama Duafa; Ramadhan Bangkit bersama Santri dan Guru Ngaji; Ramadhan Bangkit bersama Takmir Masjid dan Musala; Ramadhan Bangkit bersama Penyintas Bencana; Ramadhan Bangkit bersama Petani dan Nelayan; Ramadhan Bangkit bersama Penggerak UMKM; Ramadhan Bangkit bersama Difabel; Ramadhan Bangkit bersama Anak Yatim, dan; Ramadhan Bangkit bersama Pahlawan Covid-19.

"Bantuan kali ini juga bagian dari campaign "Ramadhan Bangkit bersama Santri dan Guru Ngaji", serta "Ramadhan Bangkit bersama Duafa", dengan tema besar yang kita usung yaitu Ramadhan Bangkit," ucap Anik.

Anik juga berharap kondisi yang melanda masyarakat Indonesia dan dunia secara umum dapat segera berakhir dan semuanya bisa bangkit dari pandemi Covid-19.

"Musibah pandemi sudah dua tahun kita, masyarakat Indonesia rasakan. Sudah dua kali pula kita menjalani bulan Ramadhan di tengah pandemi ini. Semoga pandemi bisa segera berakhir dan dunia bisa segera pulih dan kita semua bangkit," ucapnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Presiden Prabowo Minta Fokus Pengelolaan SDA untuk Kesejahteraan Rakyat

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:15

BMKG: Cuaca Ekstrem Efek Samping OMC adalah Kekeliruan Sains

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:58

Kasus Penjual Es Gabus di Kemayoran Disorot DPR

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:54

Berikut Tiga Kesimpulan RDPU DPR soal Kasus Hogi Minaya

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:35

Disanksi Disiplin, Serda Heri Minta Maaf dan Peluk Pedagang Es Gabus

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:29

Pemuda dan Aktivis Mahasiswa Ingin Dilibatkan dalam Tim Reformasi Polri

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:20

Raja Juli Pantas Masuk Daftar List Menteri yang Harus Diganti

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Kacamata Kuda Hukum Positif

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Thomas Djiwandono Tegaskan Tidak Ada Cawe-cawe Prabowo

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:33

Lomba Menembak TSC Panglima Kopassus Cup 2026 Resmi Dibuka

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:22

Selengkapnya