Berita

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un/Net

Dunia

Blinken Dorong Korea Utara Ambil Jalan Diplomasi Dengan AS

SELASA, 04 MEI 2021 | 10:48 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Korea Utara perlu mengambil opsi diplomasi untuk bergerak maju bersama Amerika Serikat (AS) menuju kesepakatan denuklirisasi.

Begitu yang disampaikan oleh Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken ketika melakukan kunjungan ke London untuk pertemuan G7 pada Senin (3/5).

Dalam kunjungan itu Blinken melakukan konsultasi dengan rekan-rekannya dari Jepang dan Korea Selatan mengenai pendekatan baru Presiden Joe Biden terhadap Korea Utara.

"Saya berharap Korea Utara akan mengambil kesempatan untuk terlibat secara diplomatis dan melihat apakah ada cara untuk bergerak maju menuju tujuan denuklirisasi lengkap di semenanjung Korea," kata Blinken, seperti dikutip AFP.

"Saya kira, tergantung pada Korea Utara untuk memutuskan apakah mereka ingin terlibat atau tidak atas dasar itu," lanjutnya.

Biden memerintahkan penijauan ulang kebijakan Korea Utara pada era pemerintahan Donald Trump.

Blinken mengakui bahwa pemerintahan AS telah gagal menghentikan pekerjaan nuklir Korea Utara, yang telah melakukan enam uji coba bom atom sejak 2006.

"Apa yang kita miliki sekarang adalah kebijakan yang menyerukan pendekatan praktis dan terkalibrasi yang terbuka dan akan mengeksplorasi diplomasi dengan Korea Utara untuk mencoba membuat kemajuan praktis," ujar Blinken.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya