Berita

Pendiri Partai Ummat Amien Rais dan Kepala KSP Moeldoko/Net

Politik

Pengamat: Amien Rais Memang Lebih Baik Dari Moeldoko

SELASA, 04 MEI 2021 | 10:49 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kader Partai Demokrat menjadikan kehadiran Partai Ummat sebagai momentum untuk menyindir Kepala KSP Moeldoko. Mantan Panglima TNI itu dinilai kalah hebat dengan Amien Rais.

Amien Rais yang sudah sepuh saja dinilai masih mampu mendirikan partai. Sementara Moeldoko yang dinilai punya jabatan strategis dianggap hanya mampu membegal partai orang dan gagal lagi.

Pengamat komunikasi politik dari Universitas Esa Unggul Jakarta, M. Jamiluddin Ritonga mengatakan, pujian terhadap Amien Rais itu tampaknya tidak berlebihan. Sebab, Amien Rais sebagai tokoh reformasi tentu memahami betul prinsif-prinsif berdemokrasi.


"Ketika kalah dalam kongres dan sudah tidak sejalan lagi dengan PAN, maka Amien Rais tidak menggangu partai yang dulu didirikannya. Ia lebih memilih mendirikan partai baru yang diyakininya dapat mewujudkan idealismenya," terang Jamiluddin Ritonga, Selasa (4/5).

Amien Rais tidak mengobo-obok PAN, apalagi menghujatnya kesana kemari. Dia membiarkan PAN berjalan dengan idealisme yang diyakini Zulkifli Hasan.

"Jadi, dengan mendirikan Partai Ummat, Amien Rais ingin bersaing secara terbuka dan demokratis pada Pileg 2024. Cara ini mencerminkan Amien Rais memang demokrat tulen," ujar Jamiluddin Ritonga kepada redaksi.

Berbeda halnya dengan Moeldoko, mau memimpin partai dengan cara instan. Cara manipulatif sebagaimana dipertontonkan di KLB Deli Serdang, tentu sangat barbar, yang sangat bertentangan dengan prinsif demokrasi.

"Karena itu, wajar kiranya kalau Moeldoko kemudian mendapat penilaian negatif dari piha-pihak yang pro demokrasi. Mengambil partai orang lain dengan cara-cara tersebut tentu bertentangan dengan prinsif demokrasi," tutur Jamiluddin Ritonga.

Baca: Demokrat Bandingkan Moeldoko Dengan Amien Rais: Masak Orang "Berbintang" Tidak Mampu Dirikan Partai?

Dan, karena Indonesia menganut demokrasi, wajarlah kalau pujian dilayangkan kepada Amien Rais. Sementara kritikan dan sindiran dengan sendirinya dinilai normal ditujukan kepada Moeldoko.

"Kader Demokrat tentu akan selalu mengambil momentum untuk menyerang Moeldoko. Berdirinya Partai Ummat, yang diinisiasi Amien Rais yang sudah sepuh, memang momentum yang tepat untuk itu," ucap Jamiluddin Ritonga.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya