Berita

Muhammad Syafii dan Bobby Nasution/Repro

Politik

Balas Kritikan Anggota DPR RI, Bobby Justru Menohok Diri Sendiri

MINGGU, 02 MEI 2021 | 03:12 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pernyataan Walikota Medan, Bobby Nasution, menanggapi kritik anggota Komisi III DPR RI, Muhammad Syafii atau Romo Syafii, yang didasarkan indikasi urusan pribadi justru menohok dirinya sendiri.

Sebab, Romo Syafii dalam kapasitasnya sebagai anggota legislatif sama sekali tidak menyebut kritikannya atas pemecatan Kadis Kesehatan Kota Medan ke ranah yang bersifat privasi.

"Saya kira pilihan bahan apologi Bobby Nasution tanpa disadarinya menohok diri sendiri. Civil society justru ingin ada alasan yang terterima (rasional) di balik pemecatan Kadis Kesehatan yang dikritisi Romo itu," kata pengamat sosial, Shohibul Anshor Siregar, Sabtu (1/5).

Akademisi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) ini menyebutkan, pola komunikasi Bobby dalam menanggapi kritikan terhadap kebijakannya harus dilakukan dengan bijak. Sebab, kritikan merupakan hal yang tidak dapat dihindari oleh seorang pemimpin di tengah masyarakat.

Sikap tidak bijak dalam menanggapi kritikan justru akan memunculkan polemik yang dapat merugikan Bobby selaku Walikota Medan.

"Ke depan hendaknya lebih wise dan menghindari polemik," ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Soal perseteruan Romo Syafii dan Bobby Nasution yang hingga hari ini masih menjadi sorotan, Shohibul menilai tidak ada yang salah. Akan tetapi masing-masing harus mendasarkan pernyataannya sesuai dengan kapasitas masing-masing.

"Romo jangan berhenti mengkritisi karena ia beroleh amanah dari rakyat kota ini. Bobby jangan berhenti berinovasi," demikian Shohibul Anshor Siregar.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya