Berita

Pendiri Partai Ummat, Amien Rais, saat mendeklarasikan Partai Ummat secara virtual, Kamis, 29 April/Repro

Politik

Amien Rais Punya PR Jika Partai Ummat Tidak Ingin Punya Nasib Sama Seperti Partai Baru Di Pemilu 2019

JUMAT, 30 APRIL 2021 | 03:59 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Partai Ummat yang baru saja dideklarasikan oleh pendirinya yang dikenal sebagai tokoh Reformasi, Amien Rais, memiliki PR yang harus diselesaikan jika ingin sukses di pemilu 2024.

Peneliti senior Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Siti Zuhro berpendapat, Partai Ummat memiliki potensi yang cukup besar untuk menggaet ceruk pemilih umat Islam.

Namun begitu, ada hal yang perlu diingat Amien Rais sebagai pendirinya. Yaitu, mendirikan partai baru dan bisa melenggang ke Senayan tidak lah mudah.

Dia memaparkan sejumlah pengalaman yang terjadi oleh partai-partai baru yang lahir menjalang dan langsung mengikuti Pemilu Serentak 2019 yang lalu.

"Kalau melihat partai-partai baru yang mengikuti pemilu tahun 2019 ternyata tidak ada satu pun dari mereka yang bisa masuk atau lolos di DPR RI. Mungkin DPRD (provinsi) atau kabupaten/kota iya, dan itu kecil," ujar Siti Zuhro kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (30/4).

Maka dari itu, dosen magister Ilmu Komunikasi Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) ini tidak melihat penerimaan masyarakat untuk hendak memilih karena label partai barunya saja.

"Tapi adalah partai yang berkualitas, partai yang bisa menjadi betul-betul tumpuan mereka. Kan ini yang menunjukan bahwa sebetulnya tidak mudah mendirikan partai," ucap Siti Zuhro.

"Apalagi infrastruktur politiknya itu tidak dibangun sejak awal, baru pemula. Kita lihat bagaimana nasibnya PSI, Partai Bulan Bintang, Partai Berkarya dan beberapa partai lain," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya