Berita

Pasangan calon nomor urut 2 Pilwali Banjarmasin, H Ibnu Sina-H Arifin Noor/Net

Politik

Kalah Di PSU, Ibnu-Arifin Nyatakan Menangi Pilkada Banjarmasin

KAMIS, 29 APRIL 2021 | 12:49 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

RMOL. Proses pemungutan suara ulang (PSU) dalam Pilkada Kota Banjarmasin 2020 memunculkan hasil yang tidak diduga.

Dalam PSU yang berlangsung di 3 kelurahan pada Rabu kemarin (28/4), pasangan calon nomor urut 2, H Ibnu Sina-H Arifin Noor, kalah dari rival mereka paslon nomor urut 4, Hj Ananda-H Mushaffa Zakir (AnandaMu).

Dari 80 TPS di 3 kelurahan yakni di Mantuil, Murung Raya, dan Basirih Selatan, AnandaMu mendulang 11.837 suara sedangkan paslon petahana Ibnu-Arifin mengantongi 5.018 suara.


Disusul oleh paslon nomor urut 3, Khairul Saleh-Habib Ali, dengan total 574 suara, dan terakhir paslon nomor urut 1, Haris Makkie-Ilham Nor dengan torehan 412 suara.

Meski kalah dalam PSU di 3 kelurahan, Tim Pemenangan Ibnu-Arifin mengklaim tetap meraih suara terbanyak dalam Pilkada Kota Banjarmasin 2020.

"Memang kita kalah pada PSU, tapi secara total perolehan suara Pilkada Kota Banjarmasin 2020 kita tetap paling unggul," ujar Ketua Tim Pemenangan Ibnu-Arifin, Bambang Yanto Purnomo, Rabu (28/4).

Pasalnya, sebelum PSU, Ibnu-Arifin sudah mengumpulkan 15 ribu suara resmi, yang merupakan perolehan tertinggi dari peserta Pilkada Kota Banjarmasin 2020.

Sehingga, lanjut Bambang, kekalahan dalam PSU di 3 kelurahan ini tidak signifikan untuk mengubah hasil perolehan suara Ibnu-Arifin secara total.

Bahkan pihaknya tetap mengapresiasi konsistennya dukungan masyarakat terhadap pasangan Ibnu-Arifin yang tidak berubah signifikan di tiga kelurahan yang di PSU tersebut.

"Kita tidak terkejut kalah di PSU ini, sebab kita ketahui pergerakan lawan sangat masif, tapi kita bersyukur jumlah pemilih untuk Paslon kita tidak banyak berubah," ujarnya.

Dari hasil perhitungan sementara yang didapat tim Ibnu-Arifin dengan tambahan PSU di 3 kelurahan, Ibnu-Arifin meraih 89.404 suara atau 37,96 persen, sementara AnandaMu meraih 81.359 suara atau 34,54 persen.

Sementara itu, Haris-Ilham mengumpulkan 34.860 suara atau 14,80 persen. Sedangkan Khairu-Habib Muhammad sebanyak 29.917 suara atau 12,70 persen.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya