Berita

Anggota Komisi III Jazilul Fawaid/Net

Politik

Yakin Sudah Ada Bukti, Jazilul Fawaid Minta Polisi Beri Keterangan Soal Sangkaan Teroris Pada Munarman

RABU, 28 APRIL 2021 | 10:35 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Penangkapan mantan Sekretaris FPI Munarman oleh Detasemen Khusus 88 Antiteror (Densus 88) terkait dugaan tindak terorisme didukung penuh Komisi III DPR RI Fraksi PKB.

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PKB Jazilul Fawaid mengatakan bahwa pihaknya mendukung pemerintah dan kepolisian dalam rangka melakukan pencegahan tindakan terorisme.

"Tentu kami mendukung upaya pemerintah/polisi dalam melakukan pencegahan dan penindakan terhadap semua gerakan terorisme atas nama apapun," kata Jazilul Fawaid kepada wartawan, Rabu (28/4).


Politikus PKB ini menyakini aparat kepolisian tidak mungkin gegabah menangkap Munarman di kediamannya di kawasan Pamulang itu, tanpa memiliki bukti permulaan yang cukup.

"Polisi tidak dapat melakukan tindakan penangkapan tanpa bukti dan keterangan yang cukup. Kami yakin sudah ada bukti permulaan yang cukup dan menunggu status hukum perbuatan yang melanggar hukum," tegas dia.

Jazilul berharap, aparat kepolisian segera memberikan keterangan resmi terkait sangkaan tindak pidana terorisme yang diduga melibatkan Munarman.

Sebab, semua warga negara harus diperlakukan sama didepan hukum atau equality before the law.

"Pada bulan suci ramadhan hendaknya jangan dicoreng dengan aksi yang melanggar hukum. Kita umat Islam wajib jaga ketertiban," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya