Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Soal Reshuffle, Luqman Hakim Yakin Jokowi Tahu Yang Terbaik Untuk PKB Dan Negara

SENIN, 19 APRIL 2021 | 18:52 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tidak bermaksud mendesak Presiden Joko Widodo untuk segera melakukan reshuffle kabinet.

Namun, PKB yakin Presiden Jokowi sangat mafhum dan mengerti yang terbaik buat PKB dan negara.

"PKB sudah membersamai Pak Presiden Jokowi sejak Pilpres 2014. PKB yakin Presiden Jokowi sangat tahu yang terbaik untuk negeri ini dan juga terbaik untuk PKB," ujar politisi PKB Luqman Hakim, kepada Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Senin (19/4).

Karena itu, kata Luqman Hakim yang juga Wakil Ketua Komisi II DPR RI, PKB mempercayai penuh dan mendukung apapun keputusan Presiden Jokowi mengenai reshuffle kali ini.

"PKB sama sekali tidak dalam posisi mendesak presiden melakukan reshuffle. Tapi jika presiden memutuskan akan melakukan reshuffle, sebaiknya segera saja diumumkan, agar kabinet segera dapat bekerja normal kembali," tegasnya.

Sambungnya, PKB meyakini bahwa Presiden Jokowi akan melakukan reshuffle kabinet jilid II di periode keduanya ini pada Rabu (21/4) pekan ini.

Hal itu mengacu kebiasaan yang dilakukan Jokowi dalam setiap melakukan perombakan kabinet.

"Soal hari apa Presiden mengumumkan atau melantik anggota kabinet hasil reshuffle, mungkin menurut pendekatan spiritual tertentu perlu mempertimbangkan nama hari, misalkan Rabu seperti yang menjadi kebiadaan Pak Jokowi selama ini," kata dia.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

UPDATE

LKPP Dorong UMKK di NTT Masuki Pasar Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:07

Dubes Terpilih AS Kamala Lakhdhir Ngaku Senang Ditugaskan di Indonesia

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:06

Sofyan Tan: Hindari Pinjol dan Judi Online dengan 4 Pilar Kebangsaan

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:00

Iklan Judi Online Racuni Masyarakat, Ini Langkah Konkret Kominfo

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:53

Ikut Sekolah Pemimpin Perubahan, Gus Nung Makin Pede Tarung di Jepara

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:52

Nasfryzal Carlo Ingin Fokus Perkuat Kearifan Lokal

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:35

Bawaslu Berhasil Raih WTP Kesembilan Kali dari BPK

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:27

PAN Tak Ambil Pusing Soal Tarik-Menarik RK di Jakarta atau Jabar

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:08

PPATK: 1.160 Anak di Bawah 11 Tahun Main Judi Online

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:07

Jajaki Dukungan PKB di Pilkada Medan, Prof Ridha Temani Cak Imin Jalan Sore di Berastagi

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:01

Selengkapnya