Berita

Presiden Taiwan, Tsai Ing-wen/Net

Dunia

Sambut Delegasi AS, Tsai Ing-wen Beberkan Komitmen Taiwan Jaga Perdamaian Indo-Pasifik

KAMIS, 15 APRIL 2021 | 12:12 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Taiwan Tsai Ing-wen menyambut kunjungan para delegasi dari Amerika Serikat (AS) yang diperintahkan oleh Presiden Joe Biden.

Mereka adalah mantan Senator AS Chris Dodd, serta dua mantan Wakil Menteri Luar Negeri, Richard Armitage dan James Steinberg.

Di Kantor Kepresidenan pada Kamis (15/4), Tsai menyatakan kesiapan Taiwan untuk bekerja sama dengan AS dalam rangka mencegah manuver dan provokasi China.

"Kami sangat bersedia bekerja dengan negara-negara yang berpikiran sama, termasuk Amerika Serikat, untuk bersama-sama menjaga perdamaian dan stabilitas Indo-Pasifik dan mencegah manuver dan provokasi yang penuh petualangan," kata Tsai, seperti dikutip Reuters.

Tsai berjanji akan terus bekerja sama dengan AS untuk melawan "perang kognitif" dan informasi yang salah.

Dalam kesempatan tersebut, Dodd memberi tahu Tsai bahwa pemerintahan Biden akan menjadi teman tepercaya Taiwan, yang akan membantu pulau itu memperluas ruang internasionalnya dan mendukung investasinya dalam pertahanan diri.

Dodd juga menegaskan bahwa kemitraan AS dan Taiwan saat ini jauh lebih kuat dari sebelumnya, dibuktikan dengan kunjungan para delegasi.

Dalam beberapa bulan terakhir, Taiwan menghadapi ancaman agresivitas China. Hampir setiap harinya, angkatan udara China berada di dekat zona identifikasi pertahanan udara (ADIZ) Taiwan.

Di tengah kunjungan para delegasi AS, China juga mengumumkan akan memulai latihan tembak langsung selama lima hari di lepas pantainya yang menghadap ke Taiwan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya