Berita

Vaksinasi Covid-19 di Gedung bjb Sport & Creative Center./RMOL

Bisnis

4.500 Pegawai bank bjb Dan Masyarakat Jalani Vaksinasi Covid-19

SELASA, 23 MARET 2021 | 19:40 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Sebanyak 3.300 orang pegawai bank bjb dan 1.200 anggota masyarakat menjalani vaksinasi Covid-19 mulai Selasa (23/3). Kegiatan yang berlangsung di Gedung bjb Sport & Creative Center, Jalan Naripan 12-14, Bandung itu sempat kunjungi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Pemberian dosis pertama digelar selama tujuh hari dalam dua gelombang yaitu tanggal 23-25 Maret dan 29 Maret-1 April 2021. Dua gelombang ini dibuat untuk mencegah kerumunan di lokasi vaksinasi.

Sedangkan dosis kedua, rencananya akan diberikan pada 6-8 April dan 12-15 April 2021. Vaksin yang diberikan adalah jenis Sinovac sesuai rekomendasi Pemerintah dan Majelis Ulama Indonesian (MUI).

Peserta vaksinasi adalah Pengurus, Pegawai, Tenaga Alih Daya (TAD) di lingkungan Kantor Pusat dan Jaringan Kantor Bandung Raya, pensiunan bank bjb serta Masyarakat sekitar.

Yuddy Renaldi selaku Direktur Utama bank bjb mengatakan, pelaksanaan vaksinasi di lingkungan bank bjb ini didorong oleh tiga semangat. Pertama, sebagai upaya untuk menekan penularan dan menurunkan kematian akibat Covid-19.

Kedua, mendukung pemerintah dalam melaksanakan program vaksinasi nasional Covid-19. Ketiga, optimalisasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan nasabah, mengingat sektor perbankan merupakan salah satu sektor atau bidang usaha yang tetap beroperasi selama pandemi Covid-19.

“Vaksinasi ini untuk insan bank bjb dan masyarakat khususnya yang berada di wilayah Bandung Raya untuk meminimalisir penyebaran Covid-19. Sebagaimana diketahui perbankan merupakan salah satu sektor yang paling banyak berinteraksi dengan berbagai pihak,” ujar Yuddy.

Yuddy juga menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat atas support dan bantuannya dalam proses vaksinasi ini. "Nantinya kegiatan vaksinasi ini juga akan dilaksanakan di wilayah DKI Jakarta,” ujar tandas Yuddy.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya