Berita

Herman Khaeron saat tunjukkan bukti KLB abal-abal Sibolangit dihadiri peserta dari partai lain/RMOL

Politik

DPP Demokrat Ungkap Peserta KLB Abal-abal Ternyata Kader Partai Lain

JUMAT, 12 MARET 2021 | 19:55 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

DPP Partai Demokrat kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membeberkan adanya peserta Kongres Luar Biasa (KLB) abal-abal yang berasal dari partai lain.

Hal itu dibeberkan saat konferensi pers bertajuk "Menguak Kebenaran Jilid II: Rekonstruksi KLB Abal-abal" di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Jumat sore (12/3).

Ketua Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Partai Demokrat, Herman Khaeron mengatakan, pihaknya mempunyai banyak bukti terkait manipulasi oleh kelompok gerakan pengambilalihan kepemimpinan Partai Demokrat (GPK-PD) yang mengatasnamakan peserta KLB.

"Orangnya memang ada, jadi ini yang lucu ya, orangnya memang ada. Tapi apakah yang hadir itu sah atau tidak. Saya kira, hari ini kami akan memberikan contoh-contoh bagaimana peserta yang hadir sesungguhnya bukan pemilik suara yang sah," ujar Herman seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL.

Dimana kata Herman, ada peserta KLB yang mewakili Provinsi Aceh bernama Edie Saputra yang hadir atas undangan panitia KLB abal-abal di Deli Serdang, Sumatera Utara(Sumut).

"Tetapi yang bersangkutan juga mengatakan tidak benar kalau yang bersangkutan akan memimpin Partai Demokrat diren, karena yang bersangkutan ternyata sudah menjadi kader partai lain. Ini harus menjadi catatan, kami memang menyampaikan fakta-fakta," jelas Herman.

Contoh lainnya kata Herman adalah, ada peserta KLB bernama Daday Hudaya yang ternyata juga sudah menjadi kader partai lain.

"Misalkan Saudara Daday Hudaya, juga beberapa atau pada Pileg tahun 2019 juga menjadi caleg dari partai lain. Kemudian ada saudara Ilal, ada saudara Samad juga yang mewakili dari NTB yang juga sudah menjadi kader partai lain," terang Herman.

"Saya kira, contoh-contoh lainnya banyak, kami mendapatkan banyak data yang tentu tidak dihadirkan pada kesempatan hari ini," pungkasnya.

Dalam konferensi pers ini, DPP Partai Demokrat menampilkan sebuah video yang memperlihatkan foto nama-nama yang disebut tadi hadir dalam acara KLB.

Bahkan, tiga orang peserta KLB juga dihadirkan di Kantor Demokrat ini.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Sekjen Hasto Telanjangi Ketidakberdayaan PDIP Hadapi Jokowi

Sabtu, 06 April 2024 | 14:40

UPDATE

PDIP Mulai Jaring Figur Potensial Bidik Kemenangan Pilkada 2024

Selasa, 16 April 2024 | 15:58

Hasil Minor Pemilu, Kegagalan Mardiono Pimpin PPP

Selasa, 16 April 2024 | 15:53

Tim Kuasa Hukum 02 Serahkan Hasil PHPU Pilpres ke MK

Selasa, 16 April 2024 | 15:48

Iran Ancam Respon Serangan Balik Israel dalam Hitungan Detik

Selasa, 16 April 2024 | 15:48

THN Amin Minta Kubu 02 Tak Buru-buru Rayakan Kemenangan

Selasa, 16 April 2024 | 15:22

Kuasa Hukum Prabowo-Gibran: Megawati Tidak Tepat jadi Amicus Curiae

Selasa, 16 April 2024 | 15:19

Rupiah Terjungkal, BI Pasang Sejumlah Skema

Selasa, 16 April 2024 | 15:18

Jatah Kursi Menteri ESDM Santer Disebut Bakal Jatuh ke Golkar

Selasa, 16 April 2024 | 15:11

Perekonomian Indonesia Aman di Tengah Eskalasi Konflik Iran-Israel

Selasa, 16 April 2024 | 15:03

Utusan Mega Sambangi MK

Selasa, 16 April 2024 | 14:58

Selengkapnya