Berita

Kader Demokrat dari Riau Agung Nugroho/Net

Politik

Kader Demokrat Ke Marzuki Alie: Jangan Seperti Air Susu Dibalas Dengan Air Tuba

KAMIS, 18 FEBRUARI 2021 | 17:45 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Hubungan Partai Demokrat dengan PDI Perjuangan kembali memanas. Itu terjadi setelah adanya cerita yang diungkapkan mantan Sekjen Partai Demokrat, Marzuki Alie terkait Megawati Soekarnoputri kecolongan dua kali oleh SBY.

Menanggapi hal itu, kader Demokrat dari Riau Agung Nugroho mengaku berang dengan sikap Marzuki Alie yang seolah-olah mengadu domba PDI Perjuangan dan Partai Demokrat.

"Saya sebagai generasi muda Partai Demokrat meminta dengan hormat, Pak Marzuki Alie untuk memberi contoh serta tauladan yang baik kepada junior. Jangan seperti air susu yang diberikan Bapak SBY, dibalas dengan air tuba," kata Agung Nugroho, Kamis (18/2).


Ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau ini mengaku tidak tahu apa misi di balik statmen yang disampaikan Marzuki beberapa waktu belakangan ini.

Namun yang jelas, lanjut dia, kader Demokrat khususnya di daerah merasa tidak nyaman dengan sikap yang dipertontonkan mantan Ketua DPR RI tersebut.

"Jangan adu domba PDIP dan PD sementara bapak lempar handuk. Bapak apa tidak cukup menikmati kursi nyaman sebagai Ketua DPR RI berkat Bapak SBY?" tanyanya kesal.

Agung Nugroho kemudian mengungkit jabatan yang diemban Marzuki karena jasa besar SBY kala itu. Itu dibuktikan setelah duduk sebagai ketua DPR, Marzuki dikatakan dia tidak terpilih lagi sebagai legislator Senayan.

"Bapak Marzuki Alie kalau bukan karena Pak SBY, tidak akan duduk di Senayan. Buktinya, bapak yang sudah ketua DPR, tidak terpilih lagi sebagai anggota DPR. Artinya kemampuan bapak juga biasa-biasa saja," ucapnya

Dan kepada Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristianto, Agung Nugroho meminta agar Hasto tidak terpancing dan terpengaruh dengan ucapan Marzuki.

Dia juga memastikan bahwa sikap yang ditunjukan Marzuki tidak lebih sebagai dagelan politik untuk mengadu domba PDIP dan Demokrat.

"Kepada Pak Hasto, saya izin, jangan terpengaruh ocehan Pak Marzuki Alie ya Pak. Jangan mau kita diadu domba," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya