Berita

Peletakan batu pertama pembangunan perumahan Polri oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo/Ist

Presisi

Pimpin Peletakan Batu Pertama Perumahan Polri, Listyo Sigit Tekankan Penerapan Protokol Kesehatan

JUMAT, 12 FEBRUARI 2021 | 16:31 WIB | LAPORAN: MEGA SIMARMATA

Pasca gempa bumi di Sulawesi Barat, bantuan terus mengalir untuk para korban termasuk para anggota Polri sendiri yang terkena dampaknya.

Untuk Polda Sulbar sendiri bantuan yang diterima berupa 50 unit rumah hunian tetap dari Gubernur Sulawesi Selatan.

Bantuan ini diberikan bukan tanpa alasan. Pasalnya asrama yang berada di Mapolda sudah tidak layak huni sehingga diganti dengan bangunan baru yang dibangun khusus untuk anti gempa.

Selain Polri, masyarakat juga dijatah 50 unit rumah yang diserahkan melalui Pemerintah Provinsi Sulbar sebagai bentuk peduli dan tanggap bencana.

Sementara itu peletakan batu pertama pembangunan rumah hunian ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam kunjungan perdananya ke Polda Sulbar, Jumat (12/2).

Dikesempatan yang sama, Gubernur Nulsel Nurdin Abdullah dalam sambutannya menyebutkan, pasca gempa pihaknya langsung menyalurkan bantuan sebagai support dan kepedulian serta turut merasakan kepedihan para korban.

Bangunan ini dibangun khusus anti gempa dengan target pembangunan 90 hari dan akan dipercepat menjadi 60 hari kerja ke depan sehingga bisa langsung dihuni.

Bersamaan dengan itu, Kapolri sendiri dalam sambutannya, mengucapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah menyalurkan bantuannya kepada para korban di Sulbar.

Diakhir sambutannya, Kapolri juga berharap agar seluruh pihak tetap solid serta meningkatkan persaudaraan dan tetap waspada terkait ancaman Covid-19 untuk memperbaiki dan memulihkan kondisi saat ini.

“Terus saling mengingatkan dan jangan lalai sehingga kita dapat menekan angka Covid-19 di wilayah agar kondisi kembali stabil,” tutur Kapolri.

Selanjutnya kegiatan peletakan batu pertama ini ditutup dengan doa yang dipimpin langsung oleh Ustaz kondang Das’ad Latif.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya