Berita

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas/Net

Politik

Menag Yakin Listyo Sigit Bisa Rawat Toleransi Dan Kenyamanan Ibadah Umat Beragama

KAMIS, 28 JANUARI 2021 | 17:18 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Apresiasi atas dilantiknya Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri menggantikan Jenderal Idham Azis yang telah purna masa tugasnya disampaikan langsung Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.

Gus Yaqut, begitu sapaan karib Menag, menyatakan bahwa Kementerian Agama siap meningkatkan kerja sama dengan kepolisian. Terutama dalam hal menjamin dan memberikan perlindungan keamanan agar umat bisa menjalankan kegiatannya dengan tenang dan khusyuk.

"Kami menyampaikan selamat kepada Pak Jenderal Listyo Sigit Prabowo, semoga amanah yang diemban bisa terlaksana dengan baik hingga akhir," ujar Gus Yaqut dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (28/1).  

Menurut Gus Yaqut, tekad dan komitmen Jenderal Listyo Sigit yang akan membawa perubahan lembaga kepolisian dengan jargon PRESISI (Prediktif, Transparan dan berkeadilan) menjadi harapan baru bagi masyarakat.

Dia yakin, semangat tersebut bisa diwujudkan dengan mengoptimalkan segala potensi yang ada di tubuh kepolisian.

Ketua GP Ansor ini juga yakin, komitmen tinggi dari Jenderal Listyo Sigit ini memberikan dampak yang positif terhadap umat beragama di Indonesia.

"Kami sangat berharap Pak Listyo Sigit bisa bersama-sama dengan kita semua mewujudkan toleransi beragama agar terus kokoh," tuturnya.

Gus Yaqut menambahkan, diantara persoalan agama yang muncul beberapa waktu terakhir adalah perusakan tempat ibadah, penyerangan tokoh agama, penistaan agama dan pelarangan umat dalam beribadah. Potensi terulangnya kasus serupa di masa mendatang masih terbuka apabila tidak ada langkah antisipasi yang baik.

"Untuk itu kami sangat yakin ketenangan umat dalam beribadah nanti bisa lebih terjamin dan menjadi salah satu fokus program Polri," ucapnya.

Atas dasar itu, kata Gus Yaqut, dibutuhkan kerjasama dan pemahaman yang baik berbagai pihak. Termasuk dengan Kapolri untuk senantiasa terjalin silaturahmi yang hangat dengan para tokoh agama di Indonesia.

"Tak hanya itu, langkah ini juga efektif untuk mencegah aksi kekerasan dan terorisme yang kerap kali memanfaatkan balutan agama," pungkasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Jabar Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:55

5 Tersangka Pembuat Plat Nomor Palsu DPR Dicokok

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:48

Dubes Najib: Geopolitik Global Dihadapkan pada Empat Titik Api

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:45

Soal "Gantian Posisi Ketum", Megawati Sedang Cek Ombak

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:36

Suzhou Kunlene, Perusahaan Film Packaging Indonesia yang Eksis dan Sukses di China

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:07

Jabar Bisa Jadi Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:33

Disdik DKI Bantah Jual Beli Bangku Kosong

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:23

Cuaca Jakarta Diprediksi Cerah Berawan hingga Rabu Dini Hari

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:13

Rasyidi Menunggu Perintah PDIP

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:40

Ajaib Bagikan Bonus Tambahan 1 Persen dari Portofolio

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:25

Selengkapnya