Berita

Perempuan Tani HKTI gelar kompetisi untuk usaha ultra mikro dan UMKM/Ist

Bisnis

Tingkatkan Produktivitas Usaha Di Tengah Pandemi, Perempuan Tani HKTI Gelar Kompetisi

MINGGU, 24 JANUARI 2021 | 09:27 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pandemi Covid-19 telah banyak berdampak bagi keberlangsungsan usaha ultra mikro maupun Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Survei yang dilakukan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menunjukkan, 94,69 persen pelaku usaha ultra mikro dan UMKM mengalami penurunan penjualan selama pandemi.

Survei tersebut juga menyebut, 49,01 persen pelaku usaha ultra mikro mengalami penurunan penjualan hingga lebih dari 75 persen.


Melihat situasi tersebut, Perempuan Tani Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga menggelar sebuah kompetisi bagi usaha kecil dan ultra mikro untuk memperebutkan bantuan dana.

Kompetisi digelar secara virtual melalui aplikasi Zoom pada Selasa (19/1) dan Kamis (21/1). Tujuannya untuk meningkatkan produktivitas usaha di tengah pandemi, khususnya dengan stimulus bantuan, bukan hanya berupa dana, namun juga pengetahuan seperti strategi dan teknik yang dapat digunakan.

Para peserta dan para kurator juga dapat berbagi pengalaman serta kompetensi di bidangnya masing-masing.

"Sangat antusias sekali, terlihat dari awal proses kurasi sekitar 300 lebih peserta yang mengikuti acara ini, sebelumnya yang mendaftar sekitar 350 peserta," kata Ketua Umum HKTI, Dian Novita Susanto, seperti dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi pada Minggu (24/1).

Dian mengatakan, dari sejumlah peserta tersebut dipilih 10 pemenang yang berhasil dalam proses kurasi. Masing-masing dari mereka mendapatkan bantuan langsung tunai sebesar Rp 2,4 juta.

Para pemenang tersebut adalah Creative Center, Cowek Batu, Dapur Ganesha, Kelapa Berkah, Dwi Collection, KWT Tali Kasih Batam, Mix Snacks, Kedai Segar, Berkah Yasmin Tailor, dan Sanggar Panut.

Adapun tim kurator sendiri memiliki latar belakang yang berbeda, di antaranya adalah Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden Erlinda, Sendra Wong dari Bizcom Indonesia, Jahja B Soenarjo, hingga Dian sebagai Ketua Umum HKTI.

Dian menjelaskan, para pemenang dinilai dari kriteria selain kreatif,  juga memiliki self confidence (kepercayaan diri), ketangguhan, serta kepedulian terhadap sesama.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya