Berita

Menhan Prabowo Subianto belum beri pernyataan terbuka soal kapal China masuk Indonesia/Net

Politik

Prabowo Diam Kapal China Masuk Indonesia, Dedi Kurnia: Singa Yang Sering Dianalogikan Makin Tak Terbukti

SABTU, 23 JANUARI 2021 | 11:19 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Diam saat ada kapal penelitian China masuk ke perairan Indonesia semakin membuktikan bahwa Prabowo tidak berbeda dengan para politisi pada umumnya.

Demikian pendapat politik Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedy Kurnia Syah saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu pagi (23/1).

Kata Dedy, tidak garangnya Prabowo menyuarakan kedaulatan seperti saat kampanye pemilihan presiden (Pilpres) menjadi indikasi kalau mantan kompetitor Joko Widodo itu hanya lantang ketika momentum politik elektoral semata.


"Diamnya Prabowo cukup membuktikan jika ia tidak berbeda dengan kebanyakan politisi, hanya lantang saat kampanye, dan nihil bukti saat berkuasa," demikian kata Dedi kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (23/1).

Selain itu, Dedi mengamati Ketua Umum Partai Gerindra itu terkesan tersandera secara politik.

Meski demikian, sebagai sosok yang getol menyuarakan kedaulatan negara seharusnya Prabowo memiliki keberanian dan independen dalam menjalankan tugasnya di Kementerian Pertahanan.

"Ada kesan tersandera secara politik, tetapi semestinya jika memang Prabowo miliki keberanian dan independen ia tidak dapat didikte, terlebih posisi Menhan yang strategis dan kuat," demikian kata Dedi.

Dedi pun mengakui ia sudah memprediksi jauh-jauh hari kalau penudukung Prabowo mengalami kekecewaan publik saat gabung pemerintah.

"Bahwa pendukung Prabowo akan mengalami kekecewaan publik yang cukup besar saat masuk ke pemerintah, singa yang sering ia analogikan semakin tidak terbukti," pungkas Dedi.

Badan Keamanan Laut (Bakamla) mengidentifikasi aktivitas kapal penelitian China memasuki kawasan perairan Indonesia. Saat beroperasi di peraiaran Indonesia kapal tersebut tidak mengaktifkan sistem identifikasi otomatis/ (AIS)nya.

Sejauh ini Prabowo sebagai Menhan belum mengeluarkan pernyataan terbuka kepada publik.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya