Berita

Calon tunggal Kapolri, Komjen Listyo Sigit Prabowo/Net

Politik

Kiai Yusuf Prianadi: Sulit Sekali Saya Menjelaskan Kebaikan Pak Listyo Sigit

MINGGU, 17 JANUARI 2021 | 23:14 WIB | LAPORAN: MEGA SIMARMATA

Pimpinan Pondok Pesantren TQN Al-Mubarok Cinangka, Serang, Banten, Raden KH Muhammad Yusuf Prianadi memberikan dukungan sepenuhnya terhadap keputusan Presiden Joko Widodo menunjuk Kabareskrim Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal kapolri.

Kiai Yusuf menceritakan sosok Listyo Sigit saat masih menjabat Kapolda Banten.

"Sulit sekali saya menjelaskan kebaikan Pak Listyo Sigit, karena ini sudah bicara hati," kata Kiai Yusuf, Jakarta, Minggu (17/1).

KH Yusuf mengatakan, perilaku dan perbuatan Listyo Sigit sangat identik dengan ajaran Islam.

Meskipun bukan seorang muslim, kata Kiai Yusuf, kecintaan Listyo Sigit kepada pesantren dan pemuka agama sangat luar biasa.

"Begitu juga terhadap budaya Banten, beliau sangat peduli terhadap perguruan pencak silat," katanya.

Sebelumnya, Ketua Yayasan Tebuireng 8 Serang KH Ahmad Qizwini juga membeber sepak terjang calon kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo.

Kiai Ahmad bercerita, Listyo Sigit Prabowo ikut membantu mendirikan pembangunan Pondok Pesantren Tebuireng 8, Serang, Banten.

Bantuan dari Sigit, kata Kiai Ahmad, tidak hanya berupa materi tapi juga tenaga.

Saat itu, Listyo Sigit Prabowo mengerahkan 60 personelnya untuk tahap pengecoran lantai 2 gedung utama Pondok Pesantren Tebuireng 8 cabang Jombang, Jawa Timur itu.

"Gedung utama ini dibangun tahun 2017 saat Pak Sigit jadi Kapolda Banten. Bangunan ini menjadi saksi bisu bagaimana Pak Sigit ikut terlibat langsung membantu proses pembuatannya," kata Ahmad melalui siaran

"Begitu juga terhadap budaya Banten, beliau sangat peduli terhadap perguruan pencak silat," katanya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya