Berita

Ilustrasi pasien pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit/Net

Kesehatan

UPDATE COVID-19

Hattrick Tambahan Kasus Positif Covid-19 Pecah Rekor, Hari Ini Tembus 12.818 Orang

JUMAT, 15 JANUARI 2021 | 15:38 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Jumlah tambahan kasus positif Covid-19 kembali mencetak rekor hingga tiga kali berturut-turut alias hattrick, setelah hari ini tembus hingga lebih dari 12 ribu.

Berdasarkan data yang dirilis Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per Jumat (15/1), jumlah orang yang menjadi pasien positif baru bertambah sebanyak 12.818 orang. Angka ini lebih tinggi dari rekor kemarin yang mencapai 11.557 dan hari Rabu kemarin (13/1) yang sebanyak 11.278 orang.

Dari jumlah tambahan kasus positif hari ini, total orang yang terinfeksi Covid-19 di Indonesia sudah tembus 882.418 orang. Sementara, total kasus sembuh kini sudah mencapai 718.696 orang, karena hari ini terdapat tambahan pasien sembuh sebanyak 7.491 orang.

Disamping itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat pasien yang meninggal dunia pada hari ini juga naik cukup tinggi, yakni 238 orang. Adapun total pasien meninggal kini sudah mencapai 25.484 orang.

Namun, jika total kasus positif dikurangi total kasus sembuh dan total kasus meninggal, maka angka kasus positif aktif mencapai 138.238 atau meningkat tinggi dari jumlah kemarin yang sebanyak 133.149.

Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat 66.573 orang diduga terinfeksi. Mereka tersebar di 510 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak.

Adapun untuk jumlah orang yang dilakukan pemeriksaan di laboratorium jejaring Satgas Penanganan Covid-19, pada hari ini ada sebanyak 49.466 orang dengan jumlah spesimen yang diambil 72.957 sampel.

Untuk akumulasi pemeriksaan yang dilakukan di 566 laboratorium jejaring Satgas sejak April hingga hari ini, jumlahnya mencapai 5.475.700 orang dengan jumlah spesimen yang diambil mencapai 8.206.401 sampel.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya