Berita

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno/Net

Politik

Menparekraf: Perkembangan Teknologi Bisa Jadi Fokus Bisnis Untuk Perbaikan Ekonomi 2021

KAMIS, 14 JANUARI 2021 | 22:27 WIB | LAPORAN: DARMANSYAH

Perkembangan teknologi informasi yang mengalir deras saat ini diyakini akan berperan besar dalam menghadapi tantangan di masa depan.

Melihat perkembangan ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyebut penerapan teknologi akan menjadi kunci dalam adaptasi new normal, termasuk pasca pandemi Covid-19.

"Berkat kehidupan online dan digital kita yang semakin meningkat, segala sesuatunya akan terjadi lebih cepat sekarang," jelas Sandi dalam webinar bertajuk 'How Technology Is Driving Changes In Indonesia In 2021' yang digelar Bhumi Varta Technology (BVT), Sandilogi dan Aden & Co, Kamis (14/1).


Saat ini, teknologi sudah cukup berperan penting. Salah satu yang ia contohkan adalah peralihan sistem kerja yang semula dilakukan di perkantoran, kini lebih banyak dilakukan di rumah. Melalui teknologi pula, interaksi di ruang publik tetap bisa dilakukan secara daring.

Teknologi pun menurutnya dapat menjadi market place bila diimbangi dengan inovasi dalam perbaikan ekonomi pada tahun 2021. "Teknologi akan membuat pekerjaan menjadi berkualitas,” imbuhnya.

Merujuk arah kebijakan dan strategi pengembangan ekonomi digital pada tahun 2020-2024, lanjutnya, terdapat sebanyak 992 startup atau pengusaha lokal pemula selama periode tahun 2018 hingga 2019.

Oleh karena itu, evolusi teknologi dari perspektif bisnis pada tahun 2021 difokuskan pada bisnis swasta untuk kembali meningkatkan investasi teknologi. Hal tersebut, katanya, menjadi peluang bagi Indonesia pada tahun 2021.

"Teknologi dapat membawa kemajuan besar bagi demografi Indonesia dan populasi kelas menengah yang semakin terdidik. Sehingga harapannya, teknologi dapat menjadi fokus bisnis pada 2021 untuk terus melakukan inovasi dan membangun Indonesia lebih baik. Teknologi harus terbuka untuk transformasi," tutupnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya