Berita

Juru bicara Kemenlu China, Zhao Lijian/Net

Dunia

Kecam Pernyataan Menlu AS, Kemenlu China: Pompeo Adalah Ahli Dalam Menciptakan Kebohongan

RABU, 13 JANUARI 2021 | 06:07 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kementerian Luar Negeri China menanggapi pernyataan terbaru Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo yang dianggap mendiskreditkan pemerintah Tiongkok pada Selasa (12/1).

Komentar Kemenlu datang setelah politisi AS yang akan segera berakhir masa jabatannya itu mengklaim bahwa China telah membahayakan upaya PBB dan mengkritik aktivitas negara tersebut di organisasi internasional seperti WHO.

Kemenlu China lewat Juru Bicaranya, Zhao Lijian, mengatakan bahwa Pompeo adalah seorang ahli sejati dalam membuat kebohongan, penyebabnya antara lain karena China selalu menjadi kekuatan konstruktif bagi perdamaian dunia dan menjaga ketertiban global.


"AS adalah ketidakpastian terbesar yang mengancam perdamaian dan keamanan global serta menghancurkan kerja sama multilateral," kata Zhao, seperti dikutip dari Global Times, Selasa (12/1).

"AS secara sepihak menarik diri dari organisasi internasional dan menindas lainnya, dan menggunakan sanksi untuk mengancam dan memaksa orang lain," lanjutnya.

Dalam pernyataannya Zhao juga menyinggung bagaimana AS menggunakan platform global termasuk PBB untuk mencoreng negara lain.

"AS mengumumkan secara sepihak bahwa Dewan Keamanan PBB telah melanjutkan sanksi terhadap Iran dan menggunakan PBB dan platform lain untuk mencoreng negara lain, yang mendapat tentangan dari komunitas internasional," kata juru bicara itu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya