Berita

Ilustrasi pesawat Sriwijaya Air/Net

Nusantara

Pilot Sriwijaya Air SJ-182 Mantan Penerbang TNI AU

MINGGU, 10 JANUARI 2021 | 01:10 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Captain Afwan, pilot Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-182 yang hilang kontak dan dikabarkan jatuh di perairan Kepulauan Seribu diketahui merupakan purnawirawan TNI Angkatan Udara (AU).

Dari rilis resmi Dinas Penerangan Angkatan Udara (Dispenau) Sabtu (9/1), Capt Afwan merupakan penerbang TNI AU pada periode 1987-1998.

Dalam masa dinasnya, Capt Afwan pernah berkarier di Skuadron Udara 4 dan Skuadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma.


Adapun Skuadron Udara 4 merupakan satuan udara angkut ringan di bawah jajaran Wing Udara 2 Komando Operasi Angkatan Udara II yang bermarkas di Lanud Abdulrachman Saleh Malang, Jawa Timur. Skuadron ini mengoperasikan pesawat C-212 Casa seri 20.

Berdasarkan manifest, Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak ini mengangkut 62 orang, yaitu 12 kru pesawat dengan 50 orang penumpang yang terdiri dari 40 penumpang dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi.

Sriwijaya Air SJ-182 dinyatakan hilang kontak setelah lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten pada pukul 14.40 WIB. Tim Basarnas yang dibantu oleh TNI/Polri langsung melakukan upaya pencarian di area yang diduga sebagai lokasi jatuhnya pesawat di Kepulauan Seribu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya