Berita

Presiden terpilih AS Joe Biden dan wakilnya, Kamala Harris/Net

Dunia

Pelantikan Joe Biden-Kamala Harris Akan Digelar Secara Hybrid

SENIN, 04 JANUARI 2021 | 09:09 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Amerika Serikat (AS) akan segera mendapatkan presiden dan wakil presiden baru. Pasalnya sesuai jadwal, Joe Biden dan Kamala Harris akan segera dilantik pada 20 Januari 2021.

Hari Pelantikan pada tahun ini menjadi sangat berbeda karena dilakukan di tengah pandemi Covid-19. Untuk itu pihak penyelenggara menyebut, pelantikan akan digelar secara hybrid.

Direktur Eksekutif Komite Pelantikan Presiden Maju Varghese pada Minggu (3/1) mengumumkan, upacara pelantikan akan dilakukan di Capitol bagian barat secara langsung dengan penerapan protokol kesehatan. Nantinya Biden akan ditemani sang istri, Jill Biden, dan Harris akan didampingi suaminya.


Setelah upacara, mereka akan meninjau kesiapan pasukan militer, seperti tradisi.

Dikutip dari The Globe and Mail, Biden juga akan menerima pengawalan presiden tradisional dengan perwakilan dari setiap cabang militer dari 15th Street di Washington hingga Gedung Putih.

Komite Pelantikan Kepresidenan mengatakan akan meminimalisir orang yang datang dan Biden akan diberi dari rakyat.

Sementara itu, sebuah acara parade di depan Gedung Putih akan digelar secara virtual. Parade itu ditujukan untuk warga Amerika seluruh negeri.

Acara parade akan ditayangkan di televisi dan menampilkan pertunjukan yang beragam dan dinamis dari komunitas-komunitas di seluruh negeri. Peserta yang mengikuti parade sendiri akan diumumkan dalam beberapa pekan mendatang.

“Kami sangat senang dengan kemungkinan dan peluang yang dihadirkan momen ini untuk memungkinkan semua orang Amerika berpartisipasi dalam tradisi pengukuhan sakral negara kami,” kata Varghese dalam sebuah pernyataan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya