Berita

Kebakaran dan asap membumbung di lokasi ledakan di provinsi Hermel Lebanon di lembah Bekaa timur, dekat perbatasan Suriah, pada hari Minggu 3 Januari 2020/Net

Dunia

Gudang Tabung Gas Meledak Di Perbatasan Lebanon-Suriah, 10 Luka-luka

SENIN, 04 JANUARI 2021 | 07:44 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sedikitnya 10 orang terluka ketika sebuah ledakan mengguncang gudang penyimpanan tabung gas di dekat perbatasan Lebanon dengan Suriah, Minggu (3/1) waktu setempat.

Palang Merah mengatakan pihaknya telah mengirim beberapa tim penyelamat ke Desa Al-Qasr di wilayah Hermel timur tempat ledakan terjadi dan telah membawa korban luka ke rumah sakit.

"Kami telah menanggapi ledakan di sebuah gudang yang menyimpan tabung gas. Kami telah menanggapi dengan tiga tim. Sepuluh orang telah terluka dan diangkut ke rumah sakit terdekat," kata pernyataan Palang Merah, seperti dikutip dari AFP, Minggu (3/1).

Seorang juru bicara militer Lebanon mengatakan bahwa ledakan itu disebabkan oleh ledakan tabung gas di sebuah gudang.

Wilayah Hermel selama ini dikenal sering digunakan sebagai tempat penyeberangan perbatasan ilegal ke Suriah oleh para penyelundup untuk memindahkan berbagai jenis barang selundupan melintasi perbatasan.

Penyelundupan terjadi dua arah, tetapi lebih banyak dari Lebanon ke Suriah sejak dimulainya perang di sana pada 2011 dan ketika negara itu menghadapi krisis ekonomi yang berkembang serta sejumlah sanksi internasional.

Gerakan Syiah Hizbullah, sekutu utama pemerintah Suriah, sering dituduh oleh media Lebanon dan beberapa partai politik menjalankan operasi penyelundupan ke Suriah hingga merugikan Lebanon yang hingga kini bergulat dengan krisis ekonomi terburuk sejak perang saudara 1975-1990.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya