Berita

Data perkembangan Covid-19 di Indonesia pada hari ini/RMOL

Kesehatan

UPDATE COVID-19

Tambahan Kasus Positif Lebih Dari 8 Ribu Orang Lagi, Yang Sembuh 7.356 Orang

KAMIS, 31 DESEMBER 2020 | 16:24 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Tambahan kasus positif Covid-19 pada hari ini kembali mengalami lonjakan yang cukup signifikan, yakni lebih dari 8 ribu orang.

Berdasarkan data yang dirilis Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per Kamis (31/12), jumlah orang yang menjadi pasien positif baru bertambah sebanyak 8.074 orang. Akibatnya, akumulasi kasus positif di Tanah Air menjadi 743.198 orang.

Adapun untuk tambahan kasus positif hari ini juga bertambah cukup banyak, yaitu mencapai 7.356 orang. Dari tambahan tersebut, jumlah total kasus sembuh kini sudah mencapai 611.097 orang.

Disamping itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat pasien yang meninggal dunia pada hari ini mencapai 194 orang. Sehingga, total pasien meninggal kini sudah mencapai 22.138 orang.

Namun, jika total kasus positif dikurangi total kasus sembuh dan total kasus meninggal, maka angka kasus positif aktif kini naik lagi. Dari jumlah kemarin yang sebanyak 109.439 orang hari ini menjadi 109.963 orang.

Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat 68.316 orang diduga terinfeksi. Mereka tersebar di 510 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak.

Adapun untuk jumlah orang yang dilakukan pemeriksaan di laboratorium jejaring Satgas Penanganan Covid-19, pada hari ini ada sebanyak 37.265 orang dengan jumlah spesimen yang diambil 57.800 sampel.

Untuk akumulasi pemeriksaan yang dilakukan di 510 laboratorium jejaring Satgas sejak April hingga hari ini, jumlahnya mencapai 4.912.745 orang dengan jumlah spesimen yang diambil mencapai 7.355.174 sampel.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya