Berita

Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman/Net

Dunia

Pecahnya Suara Para Pangeran Arab Saudi Soal Normalisasi Israel

SENIN, 21 DESEMBER 2020 | 16:26 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Anggota-anggota Kerajaan Arab Saudi memiliki pandangan yang berbeda terkait normalisasi hubungan dengan Israel.

Dalam sebuah artikel yang terbit pada Senin (21/12), Daily Mail menyebut Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MBS) tampaknya lebih terbuka dengan keputusan untuk mengakui kedaulatan Israel.

Itu terlihat dari dukungan yang diberikan oleh MBS ketika Israel melakukan normalisasi hubungan dengan dua negara Teluk, Uni Emirat Arab (UEA) dan Bahrain beberapa bulan lalu.


Putra Mahkota sendiri memiliki kewenangan yang besar karena seorang Wakil Perdana Menteri, Menteri Kesehatan, serta Kepala Dewan Politik dan Keamanan Arab Saudi.

Meski begitu, beberapa anggota kerajaan yang juga berpengaruh telah menentang keras langkah tersebut.

Sepupu MBS, Pangeran Turki al-Faisal adalah kepala intelijen Arab Saudi selama lebih dari dua dekade. Ia telah vokal menentang mengakui Israel dan mengecam Tel Aviv sebagai kekuatan penjajah terakhir.

Pangeran Turki sempat mengklaim Israel menempatkan orang-orang Palestina dalam kamp konsentrasi.

Pada akhir November, Radio Angkatan Darat Israel melaporkan, Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bersama dengan kepala intelijen Mossad Yossi Cohen, telah melakukan perjalanan mendadak ke Arab Saudi untuk bertemu dengan MBS dan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Mike Pompeo.

Menteri Luar Negeri Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan membantah laporan media tentang dugaan pertemuan antara MBS dan Netanyahu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya