Berita

Komisioner KPK Alexander Marwata dalam diskusi virtual JFCC/Repro

Hukum

KPK Keluarkan Rekomendasi Terkait Penggunaan Dana Penanganan Covid-19, Ini Program Yang Disasar

JUMAT, 18 DESEMBER 2020 | 16:21 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengeluarkan sejumlah rekomendasi terkait penggunaan dana penanganan Covid-19, yang totalnya di dalam pagu APBN 2020 mencapai Rp 695,2 triliun.

Komisioner KPK, Alexander Marwata menjelaskan, pihaknya telah berkomitmen mengawal penggunaan dana Covid-19.

"KPK diminta presiden mengawal dana penanggulangan Covid yang besarnya hampir Rp 700 triliun itu. Beberapa hal yang sudah dilakukan KPK antara lain monitoring atau review," ujar Alexander dalam diskusi virtual Jakarta Foreign Correspondents Club (JFCC), Jumat (18/12).


Lebi rinci, Alexander menyebutkan sejumlah program penangaan Covid-19 yang dilakukan monitoring oleh KPK. Bahkan, sudah diberikan rekomendasi untuk memastikan dana yang dipakai tepat guna.

"Program kartu pra kerja. Ini sudah kami sampaikan rekomendasinya agar memperbaiki regulasinya agar tepat sasarannya, tepat penerimanya terhadap mereka yang kehilangan pekerjaan atau mereka yang sulit mendapat pekerjaan karena ada Covid," ungkapnya.

Selain itu, KPK juga memonitor dan mengkaji sistem pembayaran biaya rumah sakit yang ditanggung pemerintah untuk yang terinfeksi Covid-19.

"Kami meriview peraturan Kemenkes (Kementerian Kesehatan). Kami merekomendasi agar pencairan bantuan itu dipermudah, dan intensif bagi pekerja yang merawat orang-orang yang sakit atau terkena Covid," demikian Alexander Marwata.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya