Berita

Sekjen Seknas Jokowi, Dedy Mawardi/Net

Nusantara

Bertepatan Dengan Ultah Ke-7, Seknas Jokowi Siap Kawal Vaksinasi Untuk Masyarakat

RABU, 16 DESEMBER 2020 | 22:33 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Keputusan Presiden Jokowi yang akan memberikan vaksin Covid-19 secara gratis untuk masyarakat merupakan keputusan tepat dan ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Begiulah yang diungkapkan Sekretaris Jendaral Seknas Jokowi, Dedy Mawardi, yang mengungkapkan keputusan Jokowi tersebut bertepatan dengan ulang tahun lembaganya yang ke-7 tahun.

"Keputusan vaksin gratis itu menunjukkan komitmen Presiden Jokowi untuk mendahulukan keselamatan rakyat," ujar Dedy dalam siaran pers yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (16/12).


Dedy memastikan, Seknas Jokowi akan terus memberikan dukungan sepenuhnya terhadap program vaksinasi dan pemulihan ekonomi rakyat dan negara.

Dalam proses vaksinasi nanti, Dedy berharap pemerintah dapat memprioritaskan tenaga kesehatan serta kelompok masyarakat yang menjadi garda terdepan dalam proses pemulihan ekonomi.

"Seperti karyawan pabrik, pedagang pasar, pelayan toko, pelayan mal dan restoran, pelaku UMKM serta kelompok rentan," tuturnya.

Melalui struktur organisasi di tingkat pusat, daerah dan desa, Seknas Jokowi berkomitmen menerapkan gotong royong untuk membantu tenaga medis, pemerintah dan aparat keamanan memastikan vaksinasi berjalan dengan aman dan tepat sasaran di masyarakat.

"Vaksinasi harus dijamin bahwa vaksin terpenuhi unsur aman, mutu terjamin dan efektif untuk diterima masyarakat," ucap Dedy.
 
"Seknas Jokowi siap berdiri di baris kedua setelah Presiden Jokowi di vaksin pertama untuk meyakinkan masyarakat bahwa Covid-19 dapat diatasi bersama-sama," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya