Berita

Polisi Kota Sharjah/Net

Dunia

Pihak Berwenang Kota Sharjah Minta Warga Waspadai Kasus Polisi Gadungan

SENIN, 14 DESEMBER 2020 | 10:07 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pihak kepolisian Kota Sharjah UEA tengah meluncurkan kampanye kesadaran untuk melawan kasus polisi gadungan yang sedang marak di kota itu. Ini terjadi setelah baru-baru ini mereka menangkap beberapa orang yang menyamar sebagai petugas polisi untuk memeras korbannya.

Kampanye bertajuk 'hati-hati sebelum menjadi mangsa penipuan' itu bertujuan untuk menyebarkan kesadaran di antara semua anggota masyarakat tentang bahaya polisi gadungan.

Sebagian besar polisi gadungan itu dilaporkan berasal dari Asia dengan tujuan untuk merampok uang, ponsel, dan barang berharga lainnya.

Direktur Departemen Kriminal dan Investigasi, Kolonel Omar Sultan Bualzod, mengatakan peniru identitas ini menargetkan orang-orang terutama di kawasan industri Sharjah dan juga di daerah lain.

"Kami menemukan bahwa para tersangka menargetkan orang-orang yang tidak memiliki pengetahuan memadai tentang prosedur hukum yang diambil oleh polisi atau mereka yang tidak meminta kartu identitas polisi mereka," kata Bualzod seperti dikutip dari Gulf News, Senin (14/12).

Selanjutnya ia mengimbau warga untuk selalu meminta identitas bila ada yang mengaku dari pihak kepolisian.

Petugas polisi, lanjutnya, tidak pernah meminta orang menunjukkan dompet atau meminta uang.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya