Berita

Koordinator Nasional Tim Pembela Jokowi (TPJ), Nazaruddin Ibrahim/Istimewa

Hukum

Dukung Kapolda Metro Jaya Perangi Ujaran Kebencian Dan Hoax, Tim Pembela Jokowi: Agar Jakarta Aman!

SABTU, 12 DESEMBER 2020 | 23:58 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Penindakan terhadap ujaran kebencian dan hoax di media sosial diharapkan bisa terus menjadi fokus kerja Polda Metro Jaya guna menjaga ketertiban dan keamanan Ibu Kota.

Hal itu disampaikan Koordinator Nasional Tim Pembela Jokowi (TPJ), Nazaruddin Ibrahim, dalam siaran pers yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (12/12).

“Visi, misi dan langkah-langkah yang dilakukan oleh Pak Kapolda, kita sangat apresiasi dan TPJ memberikan dukungan penuh,” ujar Nazaruddin.

Menurut Nazar, apa yang sedang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran itu sudah tepat dan sesuai dengan harapan TPJ, agar Indonesia bebas dari fitnah, hoax dan ujaran kebencian.

“Ini sesuai pula dengan visi, misi dan program TPJ,” sambungnya.

Lebih lanjut, Nazar berharap jajaran Kepolisian tidak ragu menindak penyebar ujaran kebencian dan juga hoax. Sebab menurutnya, banyak perangkat hukum yang bisa digunakan untuk itu. Baik KUHP maupun di luar KUHP.

“Ini tindakan yang benar, agar Jakarta aman sehat, dan bebas hoax. Apalagi kita sedang menghadapi pandemi Covid-19, berita-berita hoax itu sangat berbahaya dan kejam,” imbuhnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya